Keinginan Pemkab Banyuasin Bangun GOR Masih Temui Jalan Buntu
PANGKALAN BALAI, PALPRES.COM - Keinginan Pemerintah Kabupaten Banyuasin membangun Banyuasin Sport Centre (BSC) atau Gedung Olah Raga (GOR) nampaknya sulit terealisasi dalam waktu dekat.
"Belum ada target kapan bisa diselesaikan. Tapi diupayakan secepatnya," ujar Zulkarnain, Kepala Disporapar Banyuasin.
Ia yang baru menjabat Kepala Disporapar Banyuasin mengatakan, meneruskan usulan dari Bupati Banyuasin yang sempat menemui jalan buntu.
"Sudah ada upaya dari Pak Bupati. Tunggu saja, mudah-mudahan sesuai rencana," terangnya.
Sebelumnya, wacana dari Bupati Banyuasin H Askolani jika bangunan itu akan dilanjutkan melalui bantuan pihak PTBA menggunakan dana CSR sebesar Rp65 miliar.
Proyek yang mulai dibangun sejak tahun 2010 lalu. Saat itu menggunakan dana APBD Provinsi Sumsel sebesar Rp15 miliar. Untuk melanjutkan pembangunan itu, setiap tahun Pemkab Banyuasin mengajukan anggaran kepada Pemerintah Pusat sebesar Rp85 miliar. Hanya sayangnya, usaha yang dilakukan belum berhasil.
"Oleh sebab itu, Bupati Askolani bertekad akan meneruskan pembangunan GOR dalam waktu yang singkat. Berbagai upaya akan dilakukan untuk mencarikan dananya, supaya gedung itu dapat diselesaikan," terang dia.
Ia menjelaskan, rencana awal, kawasan ini tidak hanya dibangun GOR saja. Tapi berbagai sarana dan prasaran cabang olahraga, seperti lapangan sepak bola, basket, bulu tangkis, dan lain-lain.
Menurutnya, bangunan yang akan dijadikan BSC atau GOR ini berada di lahan seluas 6 hektar. Iia mengaku optimis pembangunan gedung tersebut akan selesai.
“Kita minta dukungan dari semua pihak, agar pembangunan GOR dapat berhasil dengan cepat, meskipun biaya yang dibutuhkan cukup besar," katanya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: