Laksanakan Gotong Royong, Babinsa Koramil 405-03/Kikim Turun ke Lapangan
GOTONG ROYONG : Babinsa Koramil 405-03/Kikim sedang duduk bersama dengan warga, setelah selesai melaksanakan gotong royong di Desa Padang Bindu, Kecamatan Kikim Selatan, Sabtu (13/8/2022). -Foto : Koramil 405-03/Kikim For Palpres-
LAHAT, PALPRES.COM - Kegiatan gotong royong merupakan ciri khas dari Bangsa Indonesia, untuk membantu serta menyelesaikan pekerjaan apapun bentuknya itu.
Nah, Anggota Babinsa, Serda Regen Hasdi mewakili Danramil 405-03/Kikim, Kapten Arh Oktapian Zulkarnain langsung turun ke lapangan, guna memberikan bantuan tenaga agar apa yang dilakukan cepat tuntas.
"Betul, saya bersama-sama masyarakat Desa Padang Bindu, Kecamatan Kikim Selatan begitu antusias membersihkan sampah serta rumput liar," katanya, Sabtu (13/8/2022).
Ia menambahkan, hal ini sudah menjadi tugas rutin yang wajib dilaksanakan, dalam meringankan beban masyarakat yang sedang bergotong royong.
BACA JUGA:Prajurit Bersama Mahasiswa dan Warga Gotong Royong Bersihkan Lahan Ketahanan Pangan
"Alhamdulillah, semuanya berjalan dengan lancar, aman dan kondusif," beber Regen Hasdi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: