Honda

Warga Pagaralam Antusias Saksikan Upacara Bendera HUT RI Ke 77

Warga Pagaralam Antusias Saksikan Upacara Bendera HUT RI Ke 77

Warga menonton upacara dari pinggir lapangan Merdeka.-Eko Wahyudi-Palpres.com

PAGARALAM,PALPRES.COM- Upacara peringatan HUT ke-77 Republik Indonesia menjadi hiburan bagi warga PAGARALAM, mereka berduyun-duyun mendatangi lapangan Merdeka, Kelurahan Beringin Jaya Kota PAGARALAM untuk menonton Upacara memperingati hari kemerdekaan.

Wasiti, warga Banyu Urip, mengaku sengaja menonton upacara kemerdekaan ini. 

"Saya setiap tahun mengajak anak saya menonton. Senang sekali melihat petugas upacara yang berbaris rapi dan gagah itu," ujar dia. 

Surip, warga lainnya mengatakan hal senada. Ia bahkan mengajak seluruh anaknya yang berjumlah 4 orang menonton. “Biar mereka merasa memiliki negara juga,” ujarnya serius.

BACA JUGA:Maknai HUT RI, Pj Bupati Apriyadi Beri Tali Asih Veteran dan Istri

BACA JUGA:Wali Kota Lubuklinggau : Jaga Persatuan Dan Kesatuan Menuju Pemulihan Ekonomi

Diketahui lapangan Merdeka atau Alun-alun Utara Kota Pagaralam memang selalu menjadi lokasi Peringatan HUT RI tingkat Kota setiap tahunnya.  

Setelah tahun lalu peringatan tetap dilakukan meski terbatas, tahun ini cukup banyak diikuti warga

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: