Honda

Tak Kunjung Diperbaiki, Warga Tanam Batang Pisang di Jalan Berlobang

Tak Kunjung Diperbaiki, Warga Tanam Batang Pisang di Jalan Berlobang

Warga Desa Simpang Nibung Rawas menanam batang pisang di jalan agar tak membahayakan pengguna jalan yang melintas.-Hengki Pransis-Palpres.com

MURATARA,PALPRES.COM- Kondisi jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) yang berada di Desa Simpang Nibung Rawas Kecamatan Rawas Ulu Kabupaten Musi Rawas Utara (MURATARA) dikeluhkan masyarakat.

Keluhan tersebut karena terdapat lubang menganga lebar yang memakan separuh badan Jalinsum sehingga sangat membahayakan pengguna jalan.

Ferry warga Desa Simpang Nibung Rawas Kecamatan Rawas Ulu, mengatakan, Lubang yang menganggap lebar di Jalinsum tersebut berada tempat di depan arah masuk jalan poros Desa dan sangat membahayakan bahkan sudah beberapa kali terjadi kecelakaan di lokasi tersebut.

“Beberapa hari yang lalu mobil jenis Sedan menabrak lubang ini dan mengalami kerusakan pada roda kendaraannya,” kata Ferry, Senin 24 Oktober 2022.

BACA JUGA:Dinkes Muratara Himbau Pemilik Apotek

Dari beberapa masyarakat sekitar dan masyarakat pengguna jalan yang setiap hari beraktivitas melewati Jalinsum tersebut, mengeluhkan kondisi jalan.

“Saya sebagai masyarakat dan pengguna jalan berharap kepada Dinas terkait agar memperhatikan kondisi jalan negara dan segera diperbaiki sebelum timbul korban,” pintanya.

Ia menyebutkan, ada belasan titik yang berlobang, namun di satu titik cukup parah, sehingga masyarakat memberikan tanda waspada bagi pengguna jalan dengan menanamkan pohon pisang.

"Banyak yang berlobang, bahkan ada satu lobang yang rusaknya cukup parah sehingga warga sekitar menanamkan pohon pisang,” jelasnya.

Bulan lalu, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Musirawas Utara melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke Desa Simpang Nibung Kecamatan Rawas Ulu.

Hal itu dibenarkan oleh anggota komisi III, I Wayan Kocap “Benar, kami dari fraksi pembangunan akan menggelar sidak ke desa tersebut, ”jelasnya.

BACA JUGA:Pembangunan di Muratara Membuahkan Hasil Menggembirakan

Adapun kegiatan yang akan dilakukan sidak yakni Jalan daerah Kabupaten Muratara, dari Desa Simpang Nibung Kecamatan Rawas Ulu sampai Rompok Danau Kecamatan Nibung.

“Karena jalan tersebut digunakan oleh pihak perusahaan untuk mengangkut batu bara, sehingga menyebabkan jalan tersebut rusak parah,” pungkasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com