Honda

Targetkan Pengembangan Sektor Pertanian dan Peternakan Jadi Prioritas

Targetkan Pengembangan Sektor Pertanian dan Peternakan Jadi Prioritas

Kantor Dinas Pertanian dan Perikanan Kabupaten Muratara-Hengki Palpres.com-

MURATARA,PALPRES.COM- Pengembangan sektor pertanian dan peternakan terus digenjot oleh Pemkab Muratara, sebab sektor tersebut merupakan salah satu prioritas yang akan dikembangkan pada tahun 2023 mendatang.
 
 
“Kedua sektor ini sebagai program prioritas, tentunya sangat diharapkan bisa memiliki daya saing yang berkelanjutan serta lebih modern lagi,” kata Kepala Dinas Pertanian Ade Meiri Siswi, Rabu 2 November 2022.
 
 
Dikatakan, pihaknya juga telah mempersiapkan beberapa program yang bertujuan untuk menyukseskan kedua program prioritas tersebut seperti sektor pertanian untuk mendukung kelancaran petani bawang di beberapa Desa yang ada di Muratara untuk mendapatkan bibit unggul.
 
 
Sedangkan untuk sektor Tanaman Pangan dan Holtikutura (TPH) pihaknya juga akan lebih meningkatkan produktivitas pertanaman dan akan menyerahkan bantuan pemerintah berupa bibit jagung.
 
“Program-rogram bantuan ini, ada yang bersumber dari dana APBN serta ada juga bersumber dari APBD,”ujarnya
 
 
Menurutnya, terkait pengembangan TPH agar lebih baik lagi pihaknya melakukan pendataan Calon Petani dan Calon Lokasi (CPCL) yang diharapkan pengembangan program tersebut agar tepat sasaran.
 
“Pengembangan TPH pihaknya juga melakukan pendataan bagi CPCL yang diharapkan pengembangan program tersebut akan tepat sasaran,” jelasnya.
 
 
Kondisi alam dan geografis juga akan menjadi perhatian pihaknya sebab untuk berhasilnya pengembangan program ini tentunya akan sangat dipengaruhi oleh kondisi alam,"tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres .com