RDPS
Honda

Dinkominfo Muba Dorong Pembentukan Kelompok Infomasi Masyarakat Tiap Desa

Dinkominfo Muba Dorong Pembentukan Kelompok Infomasi Masyarakat Tiap Desa

Foto Bersama Para Peserta Pelatihan Jurnalistik dan Kehumasan.-Kominfo Muba For Palpres.com-

MUBA,PALPRES.COM - Pada hari kedua Pelatihan Kehumasan dan Jurnalistik sekaligus hari terakhir yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Muba melalui Dinas Komunikasi dan Informatika para peserta dibekali wawasan tentang Hubungan Kehumasan dan Jurnalistik dengan Komunitas Informasi Masyarakat (KIM), di Aula Pusat Belajar Guru Kabupaten Muba.

Para peserta yang kurang lebih berjumlah 80 orang berasal dari Organisasi Perangkat Daerah, Bagian, Kecamatan, anggota TP PKK, anggota Darma Wanita, dan rekan-rekan jurnalistik serta organisasi pers tetap semangat mengikuti pelatihan dihari kedua tersebut dengan narasumber Kabid Pengelolaan Informasi Publik Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Sumatera Selatan Amrullah SSTP MSi.

BACA JUGA:Cetak Humas dan Jurnalis Handal, Dinkominfo Muba Gelar Pelatihan

Sebelumnya Pranata Humas Ahli Muda Bidang Komunikasi Publik Dinkominfo Muba Meita Ariansi SE MSi mengatakan Dinkominfo Muba komitmen pada tahun yang akan datang akan membentuk Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) di tingkat Desa yang saat ini KIM sudah terbentuk di 15 kecamatan dalam Kabupaten Muba.

"Sekarang seluruh kecamatan sudah ada KIM, insyaallah tahun depan kita aktif untuk pembentukan KIM per Desa," ujarnya.

BACA JUGA:Dinkominfo Muba Gelar Sosialisasi dan PPID Desa

Dalam kesempatan yang sama Kabid Pengelolaan Informasi Publik Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Sumatera Selatan Amrullah SSTP MSi memaparkan tujuan dibentuknya KIM salah satunya sebagai mitra pemerintah dalam menyebarkan/sosialisasikan dan diseminasi informasi pembangunan kepada masyarakat.

Kemudian sebagai mediator dalam hal komunikasi dan informatika pembangunan secara timbal balik dan berkesinambungan.

BACA JUGA:Budayakan Pola Hidup Sehat, Dinkominfo Muba Senam Bersama dan Cek Kesehatan Gratis

"KIM juga sebagai sebagai penyambung lidah pemerintah dalam menyampaikan informasi untuk mewujudkan eksistensi dan pertumbuhan masyarakat sadar informasi yang merupakan kebutuhan masyarakat," paparnya.

Selanjutnya ia mengatakan ada beberapa peran KIM dalam kehumasan dan jurnalistik, diantaranya menangkal isu-isu atau berita yang bersifat hoaks, menyampaikan informasi yang bermanfaat kepada masyarakat, mengedukasi masyarakat dengan memberikan informasi yang baik dan benar, serta menjadi wadah penyerap dan penyalur aspirasi masyarakat.

"Melalui KIM ini kita juga bisa mendatangkan investor ke desa kita, jadi silahkan masuk ke Kelompk Informasi Masyarakat, karena Muba ini menjadi 12 kabupaten kota yang memiliki KIM yang paling aktif di Provinsi Sumatera Selatan," tandasnya.

Kegiatan ini pun ditutup Kepala Dinkominfo Muba Herryandi Sinulingga AP diwakili Kabid Komunikasi Publik Yettria SKM MSi.

Ia berpesan kepada peserta yang hadir agar dapat memanfaatkan apa yang di dapat dari pelatihan tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com