Tarik Tunai Bisa Tanpa Kartu ATM? Begini Caranya
Tarik Tunai Bisa Tanpa Kartu ATM? Begini Caranya -Disway-
PALEMBANG, PALPRES.COM - Jika Anda mau melakukan transaksi tunai, tapi lupa membawa kartu Anjungan Tunai Mandiri (ATM). Jangan khawatir, karena saat ini tarik tunai sudah bisa dilakukan tanpa harus menggunakan kartu.
Seperti yang kita ketahui mengambil uang di mesin ATM haruslah menggunakan kartu.
Namun, seiring berkembangnya teknologi, pengambilan uang dan transaksi sudah bisa dilakukan dengan mudah dan cepat tanpa menggunakan kartu ATM.
Tentunya hal ini lebih memudahkan nasabah dalam bertransaksi dengan cepat dan mudah.
BACA JUGA:Penerima Bansos Tidak Tepat Sasaran, Segera Lakukan Ini
Nah, bagi yang lupa membawa kartu atau ketinggalan dompet.
Bank Syariah Indonesia menawarkan solusi praktis bagi Anda dalam melakukan penarikan uang tunai tanpa kartu.
Melalui BSI Mobile, tarik tunai tanpa kartu bisa dilakukan di seluruh ATM Bank Syariah Indonesia dan Indomaret dengan mudah, aman dan praktis.
Dikutip Palpres.com dari Bank BSI begini langkah tarik tunai tanpa menggunakan kartu ATM dengan mudah dan praktis di ATM BSI.
BACA JUGA:BLT Ojek Online Cair Bulan November 2022, Ini Cara Ambilnya
1. Pilih menu Tarik Tunai di Mobile Banking.
2. Kemudian pilih ATM BSI.
3. Pilih Nominal Penarikan
4. Masukkan PIN
BACA JUGA:10 November Diperingati Hari Pahlawan Nasional, Berikut 6 Bandara Menggunakan Nama Pahlawan
5. Akan muncul resi yang berisikan kode OTP
6. Selanjutnya, datang ke ATM BSI terdekat
7. Pilih menu Cardless Withdrawal pada layar ATM
8. Masukkan nomor hp dan kode OTP sesuai di resi mobile banking
BACA JUGA:Gerhana Bulan Diprediksi Terjadi 8 November, Cek Daerah Kamu di Jam Berapa
9. Anda berhasil melakukan tarik tunai tanpa kartu di mesin ATM BSI
Selain di ATM BSI, Bank Syariah Indonesia ini juga memudahkan para nasabah untuk melakukan penarikan tunai tanpa kartu di Indomaret.
1. Pilih menu Tarik Tunai di Mobile Banking
2. Pilih Indomaret
BACA JUGA:Andi Rizkiansyah Resmi Pimpin BM Kosgoro 1957 Sumsel, Ini Targetnya!
3. Pilih Nominal Penarikan
4. Masukkan PIN
5. Akan muncul resi yang berisikan kode OTP
6. Selanjutnya, datang ke Indomaret terdekat
BACA JUGA:Uang PKH Rp750 Ribu Tahap 4 Sudah Cair, Catat Prosedur Pengambilannya di Kantor Pos!
7. Sampaikan pada kasir Indomaret bahwa Anda ingin melakukan transaksi Cashout atau penarikan tunai tanpa kartu BSI
8. Infokan pada kasir kode OTP yang didapat dari mobile banking
9. Kasir akan memproses permintaan cashout
10. Anda berhasil melakukan tarik tunai tanpa kartu di Indomaret
BACA JUGA:Ini 8 Link Cek Bansos yang Cair Dibulan November 2022 Termasuk PKH, BLT, BSU dan BPNT
Bagaimana? Sangat mudah dan praktis bukan untuk melakukan tarik tunai tanpa kartu ATM. Bisa dicoba, untuk mengatasi masalah Anda.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: