Honda

Inilah Film Bioskop yang Tayang di Bulan November 2022 Berikut Sinopsisnya

Inilah Film Bioskop yang Tayang di Bulan November 2022 Berikut Sinopsisnya

Film Perempuan Bergaun Merah salah satu yang tayang di Bulan November 2022. -Dokumen Palpres.com-

PALEMBANG, PALPRES.COM - Pada bulan November 2022 ini, bioskop Indonesia kembali menghadirkan berbagai film dengan ragam genre, baik film Indonesia, maupun film luar. 

Berbagai film yang dihadirkan, mulai dari bergenre horror sampai action. 

Dikutip dari Tix.id, berikut daftar film tayang di bulan November 2-22 beserta sinopsisnya. 

 

1. Black Panther: Wakanda Forever 

BACA JUGA:Wow, 3 Hari disamber Diskon Kilat 11.11 Berlaku Hingga 13 November 2022

Film Wakanda Forever tayang di seluruh bioskop Indonesia, meliputi Bioskop XXI/21, Cinepolis, CGV, Platinum Cineplex, NSC, Kota Cinema dan lain lain. 

Film yang bergenre action, adventure, drama ini berdurasi 161 menit. 

Diperankan oleh Letitia Wright, Lupita Nyong'o, Tenoch Huerta, Angela Bassett, Martin Freeman, Danai Gurira, Michaela Coel, Dominique Thorne, Winston Duke, Richard Schiff, Mabel Cadena. 

Film ini menceritakan tentang Ratu Ramonda, Shuri, M’baku, Okoye, dan regu prajurit Dora Milaje berjuang melindungi bangsa mereka dari intervensi kekuasaan-kekuasaan dunia setelah wafatnya Raja T’Challa. 

BACA JUGA:KFC Buka Promo Khusus November 2022, Lengkap dengan Harga

Saat Bangsa Wakanda bersiap membuka lembaran selanjutnya, para pahlawan harus menyatukan kekuatan dengan dukungan anggota War Dog, Nakia serta Everett Ross untuk merintis masa depan baru bagi Kerajaan Wakanda.

 

2. Qodrat 

Film yang bergenre horor ini diperankan oleh Vino G. Bastian, Marsha Timothy, Randi Pangalila, Maudy Effrosina, Rezca Syam, Agla Artalidia, Keanu Azka, Aduwart Manalu, Pritt Timothy, Yayu Unru. 

Film ini mengisahkan tentang berpuluh tahun menggunakan ilmu ruqyah untuk menolong orang, Ustaz Qodrat gagal meruqyah anaknya sendiri, Alif Al-Fatanah yang dirasuki setan bernama Assuala. 

Mencari jawaban atas kegundahannya, Qodrat pulang ke pesantren di desa tempat ia menuntut ilmu, namun menemukan tempat itu sudah tak seperti dulu dengan gangguan-gangguan yang tak terjelaskan. 

Di situlah Qodrat berhadapan lagi dengan traumanya saat harus meruqyah Alif Amri, anak bungsu Yasmin yang tak bisa ia tolak karena kesamaan nama dengan almarhum anaknya. Di tengah ujian yang meruntuhkan jiwa, Qodrat kembali menghadapi amukan Assuala. 

Kali ini, Qodrat harus memilih antara menuruti kemarahannya atau kembali menemukan keimanannya.

 

3. Perempuan Bergaun Merah 

Tak hanya Film Qodrat, film horror Indonesia ini juga sedang tayang di bioskop Indonesia. 

Film Perempuan Bergaun Merah berdurasi 91 menit. 

Diperankan oleh Tatjana Saphira, Refal Hadi, Stella Cornelia, Faradina Mufti, Ibrahim Risyad, Jordy Rizkyanda, Aufa Assagaf, Dayu Wijanto, Dewi Pakis, Bento Julian. 

Film ini mengisahkan tentang Dinda yang dihantui roh jahat berwujud perempuan bergaun merah.

Ia mulai sering mengalami mimpi buruk sejak sahabatnya menghilang. 

Nyawa Dinda terancam, tak hanya dari sosok jahat itu, tapi juga dari orang-orang yang berusaha merahasiakan kejadian di malam sahabatnya menghilang.

 

4. The Devil’s Light 

Sepertinya pada bulan November ini, ada banyak film horor yang tayang di bioskop Indonesia.

Termasuk Film The Devil’s Light.

Film yang menceritakan seorang biarawati bersiap untuk melakukan pengusiran setan dan berhadapan langsung dengan kekuatan iblis, yang memiliki ikatan misterius dengan masa lalunya, terutama memori tentang Ibunya. 

Film ini diperankan oleh Virginia Madsen, Jacqueline Byers, Colin Salmon, Nicholas Ralph, Ben Cross, Christian Navarro, Tom Forbes, Lisa Palfrey, Debora Zhecheva, Velizar Binev. *

 

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: