Citraland
Honda

Begini Cara Menaman Kacang Tanah Dengan Mudah Untuk Pemula

Begini Cara Menaman Kacang Tanah Dengan Mudah Untuk Pemula

Warga Indralaya Indah, Kusmayadi menanam sebagian lahan pekarangannya dengan tanaman kacang tanah. Lahan kosong bekas tanam bawas ukuran 50 x 7 m tersebut ditanami Kusmayadi dengan berbagai jenis tanaman. Salah satunya kacang tanah. -Widjan-Palpres.com

INDRALAYA, PALPRES.COM- Kacang tanah memang enak dikonsumsi, baik dengan cara digoreng, direbus, bahkan bisa juga digunakan dengan berbagai olahan makanan.

Dalam melakukan penanaman dan perawatan pun cukup terbilang mudah, hingga panen dan pemasarannya terbilang tinggi khususnya di Kabupaten Ogan Ilir Sumatera Selatan.

Warga Indralaya Indah, Kusmayadi menanam sebagian lahan pekarangannya dengan tanaman kacang tanah. Lahan kosong bekas tanam bawas ukuran 50 x 7 m tersebut ditanami Kusmayadi dengan berbagai jenis tanaman. Salah satunya kacang tanah. 

"Ada sekitar 2 kg bibit kacang yang kami semai dan tanam di lahan ini," ujarnya, Minggu 13 November 2022. Lahan tersebut juga sudah dibuat bedengan dan dipasangi mulsa agar rumput tidak terlalu banyak tumbuh. 

BACA JUGA:Berkebun Bisa Meredakan Stres, Patut Dicoba!

Kacang tanah membutuhkan waktu kisaran 100-130 hari hingga panen tiba. Bagi pemula dalam bertani juga bisa menanam kacang tanah, karena tanaman ini tidak terlalu membutuhkan perhatian yang sulit.

"Sebelumnya kita olah lahan dulu, gemburkan pakai traktor, kasih pupuk kompos dan kapur pertanian. Sebagai pupuk dasar agar banyak nutrisi yang tersedia dalam pertumbuhan tanaman kacang,” katanya.

Pada tanah yang subur, benih kacang tanah ditanam dengan jarak tanam yaitu (40 x 15) cm atau (30 x 20) cm. Lubang tanamnya sedalam 3 cm dengan cara ditugal. Setiap lubang diisi 1 hingga 2 biji kacang tanah, lalu ditutup dengan tanah yang halus.

Setelah penyemaian sekitar 7 hari, biasanya tanaman kacang tanah sudah berkecambah dan mengeluarkan daun. Bunga biasanya keluar pada umur 20 HST hingga umur 75 hari. 

BACA JUGA:Jangan Dibuang, Ini Cara Menanam Lagi Sayuran Sisa Dapur

Selanjutnya bakal buah akan terbentuk pada hari ke 3 hingga 4, bakal buah ini kemudian, tumbuh ke dalam tanah, membentuk polong kacang tanah. 

“Kalau ini masih usia 1,5 bulan. Tidak hanya kacang tanah, tapi kami tumpang sarikan juga dengan tanaman lain," terangnya. 

Harga jual kacang tanah di pasaran sekitar Rp15 ribu per kg. Potensi tanam kacang tanah dalam satu hektar dibutuhkan 240 kg bibit. Menghasilkan panen sekitar 5-7 ton per hektar. 

"Kira-kira nanti pas tahun baru kami panen, jual pas tahun baru biasanya banyak yang cari," tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com