Honda

Zico Soree dan Rafael Struick Bergabung, Timnas Indonesia U-20 Kian Ngeri!

Zico Soree dan Rafael Struick Bergabung, Timnas Indonesia U-20 Kian Ngeri!

Zico Soree dan Rafael Struick. Kehadiran kedua pemain keturunan Belanda ini membuat kekuatan Timnas Indonesia U-20 kian mengerikan. --Twitter.com@/FT_IDN

MURCIA, PALPRES.COM – Timnas Indonesia U-20 kian mentereng dengan kedatangan dua pemain keturunan asal Belanda, Zico Soree dan Rafael Struick, saat menghadapi Slovakia U-20 dalam pertandingan ujicoba.

Laga pemanasan bertajuk Costa Calida Region De Murcia Football Week berlangsung di Pinatar Arena, Murcia, Spanyol, Sabtu 19 November 2022.

Zico Soree dan Rafael Struick telah mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-20 di Spanyol sejak beberapa hari lalu.

Kehadiran keduanya menambah jumlah pemain blasteran di skuad asuhan Shin Tae-yong.

BACA JUGA:Timnas Indonesia U-20 Dibantai Prancis, STY Ungkap Penyebabnya

Sebelumnya, timnas Indonesia U-20 kedatangan Ivar Jenner dan Justin Hubner.

Asisten pelatih Timnas Indonesia U-20, Nova Arianto mengatakan, Zico Soree dan Rafael Struick akan dimainkan untuk laga kontra Slovakia U-20.

Namun, seperti apa kondisi terkini Zico Soree dan Rafael Struick, segar bugar atau didera cedera, ia tidak mengungkapkan. 

Pastinya, kondisi keduanya terus dipantau hingga menjelang pertandingan.

BACA JUGA:Timnas Indonesia U-20 Telan Kekalahan Perdana di Turki

"Keduanya rencananya akan diturunkan melawan Slovakia U-20," ujar Nova, Jumat 18 November 2022.

Zico Soree dan Rafael Struick adalah pemain tipikal menyerang. 

Zico Soree berposisi sebagai penyerang tengah, sementara Rafael Struick merupakan winger kiri. 

Keduanya dapat menambah daya gedor Timnas Indonesia U-20.

"Belum bisa dipastikan mereka akan bermain. Kami harus melihat juga kondisi mereka," imbuh Nova.

Zico Soree, Rafael Struick, Ivar Jenner, dan Justin Hubner belum resmi memperkuat Timnas Indonesia U-20. 

Namun kemungkinan mereka bakal dinaturalisasi agar bisa tampil di Piala Dunia U-20 2023 berseragam skuad Garuda.

 

Profil Zico Soree

Siapa itu Zico Soree? Yuk, kita cari tahu! 

Zico Soree adalah penyerang PEC Zwolle U-21 yang bermain di 021 Div.1 Fall 2022/2023 alias kompetisi U-21 Liga Belanda.

Dia lahir di Zwolle, Belanda pada 29 Januari 2003. 

Pemain berusia 19 tahun itu mempunyai postur 180 cm berdasarkan data Transfermarkt.

Zico Soree tercatat telah bermain lama untuk PEC Zwolle U-21 dengan jumlah 186 menit bermain di 021 Div.1 Fall. 

Namun, golnya masih nihil. Dia malah sekali terkena kartu merah.

 

Rekam Jejak Rafael Struick

Rafael Struick bermain untuk ADO Den Haag di Keuken Kampioen Divisie atau kasta kedua Liga Belanda 2022/2023.

Berbeda dengan Zico Soree yang berposisi sebagai striker tengah, Rafael Struick berperan sebagai penyerang sayap kiri.

Baru dua kali pemain kelahiran 27 Maret 2003 ini bermain untuk ADO Den Haag dengan nihil gol dan assist dalam 11 menit penampilan. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: