Apel Siaga Jelang Malam Pergantian Tahun, Anggota Kodim 0401 Muba Ikut Amankan Sekayu
Pasi Ops Kodim 0401/Muba Kapten Zainal Arifin memimpin apel siaga menjaga Kamtibmas di Kecamatan Sekayu pada malam pergantian tahun 2022.-Istimewa-
MUBA,PALPRES.COM- Guna memberikan perlindungan dan menjamin keamanan dan keselamatan masyarakat Musi Banyuasin khususnya di Kecamatan Sekayu menjelang malam pergantian Tahun 2022.
Anggota Komando Distrik Militer (Kodim) 0401/Muba melakukan apel siaga pada 31 Desember 2022 malam, dihalaman Makodim, Kelurahan Serasan Jaya.
Apel tersebut langsung dipimpin langsung Pasi Ops Kodim 0401/ Muba Kapten Inf Zainal Arifin.
BACA JUGA:Kasdam II/Swj Hadiri Apel Siaga Karhutla di Sumsel
Pasi Ops Kodim 0401/Muba Kapten Inf Zainal Arifin, mengatakan bahwa dengan beberapa informasi dan penekanan terkait pelaksanaan siaga dalam rangka antisipasi menjelang malam pergantian tahun dan memasuki Tahun Baru.
“Bahwa apel siaga ini juga dilaksanakan untuk pengecekan kekuatan personel yang disiapkan mendukung dan mengantisipasi dinamika yang ada, juga untuk pengamanan personel dan keluarga jelang pergantian tahun,” jelasnya.
BACA JUGA:Wawako dan Pejabat Pemkot Ikuti Apel Siaga TPKB se-Indonesia
Kegiatan ini merupakan bentuk tanggung jawab aparat Komando kewilayahan untuk menjamin dan menjaga situasi yang aman dan kondusif menjelang malam pergantian Tahun Baru 2023 di wilayah Kodim 0401/Muba.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: