RDPS
Honda

Terima Audiensi dari BBWSS VIII Ditjen SDA, Kapolda Sumsel Sosialisasikan Banpol

Terima Audiensi dari BBWSS VIII Ditjen SDA, Kapolda Sumsel Sosialisasikan Banpol

Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK audensi dengan BBWSS VIII Ditjen SDA di Mapolda Sumsel.-Polda Sumsel-Palpres.com

PALEMBANG, PALPRES.COM- Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK menerima audiensi Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Sumsel VIII Ditjen Sumber Daya Air beserta staf di ruang Delegasi Lantai II Gedung Presisi Mapolda Sumsel, Rabu 4 Januari 2023.

Irjen Pol Rachmad mengatakan, bahwa pihaknya menyambut baik kedatangan Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Sumsel VIII Ditjen Sumber Daya Air (BBWSS VIII Ditjen SDA) beserta staf di Mapolda Sumsel.

"Ini merupakan silaturahmi yang sangat baik, dalam mempererat hubungan kita dengan BBWSS VIII Ditjen SDA, bahkan melakukan sinergitas dalam berbagai hal," ujarnya kepada wartawan.

Dirinya menuturkan, bahwa dalam audiensi yang dilakukan juga membahas mengenai penanggulangan banjir di wilayah Sumsel khususnya Palembang. 

BACA JUGA:Personel Bidhumas Polda Sumsel Jalin Kebersaamaan

“Kita juga membahas mengenai penanggulangan banjir, agar kedepannya bisa melakukan antisipasi mengenai permasalahan banjir,” katanya.

Selain itu, lanjut dia mengatakan bahwa pada prinsipnya Polda Sumsel siap mendukung dalam segi pengamanan dan keamanan. 

“Kita siap mendukung dalam pengamanan dan keamanan dalam pelaksanaan tugas BBWSS VIII Ditjen SDA," bebernya.

Dalam kesempatan tersebut juga dilakukan sosialisasi mengenai nomor bantuan polisi (Banpol).

BACA JUGA:Manfaatkan Aplikasi Banpol, Polda Sumsel Terus Tingkatkan Pelayanan 

“Kita juga menerangkan kepada kepala BBWSS VIII Ditjen SDA beserta staf, mengenai Banpol kita dalam melayani laporan masyarakat 24 Jam," jelas dia.

“Aplikasi kita ini mendapatkan respon yang baik dari masyarakat, hal ini kita dapat lihat dari jumlah pengaduan atau laporan masyarakat mengenai keamanan di Sumsel,” aku dia.

Hal ini lanjut dia mengatakan, masyarakat yang melapor merasa laporannya dapat ditangani secara profesional oleh pihak berwajib. Untuk itu pihaknya akan merespons dengan cepat agar tingkat kepercayaan masyarakat akan semakin baik terhadap Polri.

BACA JUGA:Gudang BBM Ilegal Meledak di Muara Enim, Kapolda Copot Kapolsek Gunung Megang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com