Honda

Viral, Singa Jantan Ukuran Besar Tabrak Mobil Pengunjung Taman Safari, Kaca Pecah, Bodi Penyok

Viral, Singa Jantan Ukuran Besar Tabrak Mobil Pengunjung Taman Safari, Kaca Pecah, Bodi Penyok

Tangkapan layar video singa jantan berukuran besar menabrak mobil pengunjung di Taman Safari Indonesia II, Prigen, Pasuruan, Jawa Timur. -Tiktok/@youkopi107-

JAKARTA, PALPRES.COM - Video perkelahian dua ekor singa jantan berukuran besar di Taman Safari Indonesia II, Prigen, Pasuruan, Jawa Timur viral di media sosial.  

Kejar-kejaran dua ekor singa berukuran besar itu berujung salah satu singa menabrak mobil Toyota Yaris berwarna merah milik pengunjung hingga kaca lampu bagian belakang pecah. 

Penumpang mobil yang ikut mengantre di belakang mobil Toyota Yaris Merah tampaknya telah merekam kejadian tersebut.

Video itu kemudian diunggah oleh akun TikTok @youkopi107, yang langsung viral di media sosial.

BACA JUGA:BLT PKH Anak Sekolah 2023 Segera Cair, Pemilik e-KTP Penuhi Syarat Ini!

“Perkelahian SINGA di Taman Safari Prigen Tabrak Mobil Pengunjung,” tulis dalam keterangan unggahan di akun TikTok @youkopi107.  

Terlihat dalam video, dua ekor singa kejar-kejaran di antara kerumunan singa lainnya. 

Di sebelah kiri tampak sebuah mobil penjaga kebun binatang berwarna abu-abu milik Taman Safari, yang berjalan mendekati sekawanan singa tersebut. 

Namun kedua singa yang kejar-kejaran ini malah terus berlari ke arah antrian mobil pengunjung. 

BACA JUGA:Soal Bansos PKH dan BPNT Cair Februari 2023, Ini Penjelasan PT Pos Indonesia

Terjadilah insiden itu. 

Salah satu singa menabrak mobil di depannya, yaitu Toyota Yaris berwarna Merah. 

Akibatnya, kaca lampu mobil bagian belakang sebelah kiri seketika pecah dan bodi mobil pun penyok.

Video ini viral di media sosial. 

BACA JUGA:Kasus DBD Merebak, Wawako Palembang Cepat Tanggap Langsung Lakukan Ini

Warganet banyak menyerbu unggahan tersebut dengan memberikan 268.1K likes dan 13.3K komentar. 

Beberapa warganet menanyakan bagaimana cara mengklaim asuransi mobil apabila tertabrak singa, tentunya dengan candaan. 

“Bikin berita acara ditabrak singa ke asuransi jadi bingung pihak asuransinya,” ungkap salah seorang warganet. 

“Pas klaim asuransi ngejelasin ditabrak singa gimana tuh,” tulis warganet lainnya. 

BACA JUGA:Tanda Kiamat Muncul di Israel, Tiba-tiba Muncul Hewan Ini

Warganet lain mengatakan pemilik mobil pastinya kaget dengan kejadian tersebut. 

“Kaget pasti yang di dalam mobil merah,” kata warganet. 

“Itu yang punya mobil nggak turun liat kondisi mobilnya?,” komentar warganet sambil bercanda.

“Yang ada di dalam mobil merah auto menjerit,” ujar warganet yang lain.  

Beberapa saat setelah video tersebut viral, diduga sang pemilik mobil Toyota Yaris berwarna merah membagikan kondisi mobilnya akibat perkelahian singa tersebut. 

Seorang pengguna Twitter dengan akun Febrian Permana @febrian_pepe membagikan foto kondisi mobilnya setelah ditabrak oleh dua singa yang berlarian tersebut. 

Febrian mengaku tidak ingin berdama, bahkan bersalaman dengan penabrak mobilnya alias sang raja hutan yang sedang berkelahi. 

“Btw… Ini hasil ditabrak singa berantem… jujur ane gak mau berdamai… salaman aja ane gak mau,” ungkapnya sambil menyertakan emoji ketawa. 

Pernyataan si pemilik mobil membuat warganet tertawa dan mengundang ribuan Retweets serta 31.2K likes.

Warganet bertanya mengapa tidak keluar dari mobil saat ditabrak. 

“Kok nggak keluar dari mobil bang waktu di tabrak? Nggak marah?” tanya seorang warganet dalam kolom komentar pada akun @febrian_pepe.  

Pemilik akun mengaku dirinya adalah orang yang penyabar sekaligus takut. 

“Ane penyabar dan penakut,” jawab Febrian. 

Kemudian warganet lainnya kembali menyinggung soal asuransi mobil. 

Namun, sang pemilik mobil malah menanyakan apakah asuransi dapat diklaim bila ditabrak oleh Singa. 

“Bisa klaim ketabrak singa?” tanya pemilik mobil tersebut. 

Pihak Taman Safari Prigen belum mengeluarkan pernyataan terkait kejadian ini. 

 

Hati-hati Berkendara di Kawasan Hunian Satwa

Sony Susmana, Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia mengimbau pengendara mobil yang berkendara di area hunian satwa, seperti Taman Safari, agar lebih hati-hati. 

Insiden seperti ini tidak bisa diprediksi bila menggunakan mobil pribadi ke Taman Safari. 

“Berkendara di area yang satwa harus memperhatikan kebiasaan, karakter, naluri kehewanan, dan pola hidup mereka. Ada hewan yang buas dan ada yang jinak, tetapi secara garis besar mereka adalah binatang yang akan liar atau berbahaya apabila merasa terganggu,” kata Sony dikutip Kompas.com, Sabtu 11 Februari 2023. 

Ia menyarankan pengunjung apabila menggunakan mobil masuk kawasan satwa untuk menutup kaca jendela. 

Apabila ingin membuka kaca, buka sedikit saja.

Kurang lebih 5 - 10 cm. 

Perlu diketahui, celah kaca yang dibuka ini hanya untuk memberi makan hewan jinak.

Segeralah tutup kembali usai memberi makan satwa demi keamanan. 

Berikutnya, jangan mengganggu satwa dengan gerakan atau suara yang memancing perhatian. 

Ada beberapa binatang yang apabila merasa terganggu akan membalas.

Lebih buruk bisa merusak kendaraan.

“Dengarkan panduan dari petugas untuk memastikan sisi keamanan dan ketertiban bersama,” kata Sony. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: