RDPS
Honda

Usai Buka Rekrutmen Caleg, Kini DPC Demokrat Prabumulih Bentuk Badan Koordinasi Saksi

Usai Buka Rekrutmen Caleg, Kini DPC Demokrat Prabumulih Bentuk Badan Koordinasi Saksi

Rapak Konsolidasi Pembentukan Badan Koordinasi Saksi.-andre palpres.com-

PRABUMULIH, PALPRES.COM-DPC Demokrat Prabumulih sangat serius dalam menghadapi pemilu legislatif (Pileg) 2024 mendatang. 

Hal itu terbukti, setelah melakukan perekrutan bakal caleg di kota Prabumulih, partai berlambang Mercy itu kini sedang melakukan konsolidasi pembentukan Badan Koordinasi Saksi.

“Kami terus berbenah dan bersiap-siap  dalam menghadapi Pemilu 2024. Beberapa waktu yang lalu kami baru saja menyelesaikan perekrutan bacaleg. 

Awalnya kami menargetkan 30 orang pendafar,  ternyata kader yang mengembalikan berkas pencalonan mencapai 35 orang, atau over target menjadi 120 persen,” ujar Ketua DPC Demokrat Prabumulih, Deni Victoria dibincangi di kantor DPC Demokrat Prabumulih.

BACA JUGA:Begini Langkah DPC Demokrat Kota Prabumulih Bantu Warga Tertimpa Musibah

Bacaleg yang mengembalikan berkas kata pengusaha muda Kota Prabumulih itu, terdiri dari tokoh milenial, tokoh masyarakat, tokoh agama dan lainnya.

”Semuanya sudah siap untuk didaftarkan ke Daftar Calon  Sementara ke KPU,”katanya.

Pria penghobi olahraga offroad itu  optimis bisa menang di 2024 mendatang dengan meraih  target kursi legislatif. 

“Melihat bacaleg kita yang potensial, kita optimis di 2024 menjadi partai pemenang. Target kita setiap dapil bisa meraih 2 kursi, sehingga totalnya 6 kursi,” terangnya.

BACA JUGA:INFO RESMI! Kemensos Cairkan BLT BPNT Sembako Rp600.000 Lewat ATM dan PT Pos Maret 2023

Selain terus melakukan sosialisasi ke masyarakat, DPC Partai Demokrat Prabumulih menurutnya juga melakukan program menyentuh masyarakat seperti Jumat berbagi, membantu air mineral kepada warga yang tertimpa musibah, dan mobil ambulans untuk warga yang sakit.

Langkah persiapan lainnya menurut pria yang namanya mulai disebut-sebut dalam bursa pencalonan wali kota Prabumulih itu, DPC Partai Demokrat Prabumulih telah melakukan konsolidasi dan koordinasi dengan  jajaran kepengurusan Bappilu, BPOKK, BHPP, Badiklat dan Bakomstra untuk pembentukan badan koordinasi saksi.

“Kita tahu, peran saksi sangat penting dalam pemilu nanti. Karena itu perlu kita persiapkan dari sekarang.

Dan rekrut teman-teman yang benar-benar berkompeten. Nanti mereka juga akan diberi pelatihan oleh partai, agar mereka bisa memahami tugas dan fungsinya saat proses pemungutan, penghitungan hingga final,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: