Honda

Lapangan Seganti Setungguan Dipadati Oleh Warga Lahat, Ada Apa Ya?

Lapangan Seganti Setungguan Dipadati Oleh Warga Lahat, Ada Apa Ya?

ESTAFET API OBOR : Bupati Lahat, Cik Ujang SH melakukan estafet api obor, kepada pimpinan BUMN pada pelepasan jalan santai, Ahad 5 Maret 2023.-Bernat Palpres.com-

LAHAT, PALPRES.COM - Ribuan warga yang berasal dari Kabupaten Lahat, Kota Pagaralam dan sekitarnya, memadati Lapangan Seganti Setungguan, yang dihadiri Bupati Lahat, Cik Ujang SH, para pimpinan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yakni, PT Bukit Asam (Persero) TBK, PT Bio Farma dan PT Sucofindo, Dalam kegiatan jalan santai 25 tahun BUMN.

Acara bertajuk Bersama BUMN Indonesia Sehat di Mulai dengan Start di Lepas langsung oleh Bupati Lahat, Cik Ujang SH, Wakil Bupati (Wabup), H Haryanto SE MM MBA, Ketua DPRD Lahat, Fitrizal Homizi ST Msi MM, Unsur Forkompimda, selain itu, dimeriahkan oleh artis ibu kota antara lain, Trio Macan serta Bondan Prakoso, dan  doorprice menarik lainnya. 

Bupati Lahat, Cik Ujang SH mengatakan, selamat kepada BUMN yang Ke-25 tahun, apresiasi Kepada BUMN di Sumatera Selatan (Sumsel).

"Acara di Inisiasi oleh PTBA telah mengajak masyarakat Kabupaten Lahat dan sekitarnya, berpartisipasi untuk bersama-sama mengajak pola hidup sehat," sebutnya, Ahad 5 Maret 2023.

BACA JUGA:KABAR GEMBIRA, Ada Bansos Baru Cair Akhir Maret 2023, Ini 3 Kategori Penerimanya

Kegiatan ini sangat positif, lanjut dia, tentunya mendukung dan mudah-mudahan, diselenggarakan setiap tahun di Kabupaten Lahat dan hadiahnya lebih banyak lagi.

"Kami mewakili Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat dan seluruh warga Lahat, mendoakan semoga seluruh BUMN yang ada di Indonesia, kedepannya semakin besar dan terus berkembang, sehingga memberikan kontribusi dalam pembangunan," tukas Cik Ujang.

Sementara itu, Humas Manager dan Corporate PTBA, Hendri Mulyono menuturkan, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Bupati Lahat, Cik Ujang SH dan seluruh masyarakat sudah mengikuti jalan santai bersama BUMN.

BACA JUGA:INFO TERBARU! BPNT Cair Maret 2023 Langsung 3 Bulan di 83 Kabupaten/Kota, Ini Rincian Daerahnya

"Mudahan dengan kegiatan ini kita terus membudayakan hidup sehat, dan semua bisa lebih bangkit lagi dan sehat usai pandemi covid 19," tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: