BSU BPJS Ketenagakerjaan Tak Cair Jelang Lebaran 2023, Coba Daftar Kartu Prakerja, Ada Cuan Rp700.000!
Ilustrasi-Dok-
JAKARTA, PALPRES.COM – Informasi mengenai apakah BSU BPJS Ketenagakerjaan akan disalurkan lagi pada tahun ini, belum memiliki titik terang.
Bebeberapa waktu lalu Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauzia tidak mengiyakan maupun menyangkal, tentang adanya bantuan tersebut pada tahun ini.
Hal ini mengingat BSU Ketenagakerjaan merupakan bantuan yang bersifat kondisional, sehingga bergantung dengan tingkat urgensinya.
Pada tahun 2020, BSU diberikan sebagai stimulus bagi pekerja karena masalah Covid-19.
BACA JUGA:BLT BPNT Sembako Rp400.000 Cair Lagi di 431 Daerah Via ATM Jelang Lebaran 2023, Simak Penjelasannya!
Tahun 2022, BSU diberikan sebagai dampak dari inflasi karena kenaikan harga BBM.
Nah untuk 2023, hal ini belum dapat dipastikan.
Karena belum ada hal kendala yang sangat berat dihadapi pada sektor perekonomian.
Terutama yang berdampak besar bagi para pekerja yang penghasilanya dibawah Rp3500.000.
BACA JUGA:Cek Namamu Disini, Khusus Pemilik BPJS Kesehatan KIS Bisa Dapat BLT PKH, Cair April 2023 Ini!
Akan tetapi untuk pekerja tidak perlu risau.
Pasalnya pada tahun ini pemerintah memberikan dana insentif bagi kalian yang ingin mendapatkan ilmu sekalian modal usaha melalui Program Kartu Pekerja.
Hal ini sejalan dengan apa yang disampaikan oleh Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto, beberapa watu lalu.
Baliau mengatakan Program Prakerja 2023 akan terbuka untuk semua, dengan anggaran yang lebih besar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: