Honda

Khusus Poli Anak, Berikan Pelayanan Full Day, Ini Harapannya

Khusus Poli Anak, Berikan Pelayanan Full Day, Ini Harapannya

RSUD Martapura OKU Timur bakal memberikan pelayanan sejak Senin hingga Sabtu khusus di Poli Anak-PALPRES.COM-

MARTAPURA, PALPRES.COM - Untuk memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Martapura, Kabupaten OKU Timur segera menambah dokter pelayanan praktek di poli anak.

Hal ini ditegaskan langsung Direktur RSUD Martapura, dr Dedy Damhudy, Sabtu 3 Juni 2023.

Menurut Dedy, penambahan dokter pelayanan poli anak ini mulai beroperasi pada Juli 2023 mendatang. 

Dedy menjelaskan, saat ini praktek poli anak buka setiap hari Senin, Selasa, Kamis dan Jumat, untuk itu penambahan dokter tersebut agar hari Rabu dan Sabtu juga bisa dibuka.

BACA JUGA:Rezeki Nomplok, 3 Bansos Cair Awal Juni 2023 dalam Bentuk Uang Tunai dan Barang

“Penambahan dokter ini agar pelayanan praktek poli anak setiap hari (Senin-Sabtu) bisa buka, sehingga memudahkan masyarakat," tegas Dedy.

Dedy menjelaskan, untuk jadwal poli anak Senin dan Jumat yang praktek dr Sheila Noberta Sp.A M.Kes, mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai.

Selain itu, untuk jadwal hari Selasa dan Kamis yang praktek dr Zakaria SP.A, dimulai pukul 11.00 WIB sampai dengan selesai. 

Sedangkan, untuk hari Rabu dan Sabtu yang praktek dr Ivan Halim SpA dimulai pukul 14. 00 WIB.

BACA JUGA:20 Universitas Terbaik Dunia versi THE Impact Rangkings 2023, Indonesia Termasuk, Kampus Mana?

"Untuk jadwal hari Rabu dan Sabtu yakni dr Ivan Halim akan mulai beroperasi mulai Juli 2023," tegas Dedy.

Dedy mengatakan, penambahan jadwal ini merupakan upaya RSUD Martapura dalam memaksimalkan pelayanan terhadap masyarakat. 

"Sehingga masyarakat tidak jauh-jauh untuk berobat ke Belitang dan Baturaja," jelasnya.

Dedy menambahkan, penambahan jadwal poli anak ini merupakan bentuk persiapan agar RSUD Martapura Kelas D ini, kedepannya bisa menjadi Rumah Sakit PONEK.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: