Tempat Masakan Minyak llegal Terbakar, 2 Kecamatan di Muba Membara, Kok Bisa?
2 Tempat Masakan Minyak Ilegal Terbakar di Kabupaten Muba.-Istimewa-
MUBA, PALPRES.COM- Lagi, lagi, dan lagi. Sepertinya tidak ada habisnya kebakaran akibat minyak Ilegal di Kabupaten Musi Banyuasin (MUBA), Sumatera Selatan.
Terbaru, Jumat 23 Juni 2023 sekitar pukul 02.00 WIB, lokasi masakan atau penyulingan minyak Ilegal di Desa Sukajaya, Kecamatan Bayung Lencir tebakar.
Kobaran api membumbung tinggi hingga puluhan meter membuat terang suasana sekitar, kendati masih pukul 02.00 WIB.
Belum diketahui secara pasti penyebabnya. Namun, dari keterangan warga sekitar, tiba-tiba mendengar suara petir yang menggelegar pada pukul 01.55 WIB.
BACA JUGA:Diduga Sumur Minyak Ilegal Meledak di Kecamatan Batang Hari Leko, Ada Korban Jiwa?
Hingga membuat kebakaran lokasi penyulingan minyak Ilegal tersebut.
Dijam dan lokasi berbeda, tepatnya di Desa Sereka, Kecamatan Babat Toman, Jumat 23 Juni 2023 sekitar pukul 17.30 WIB.
Kebakaran pun terjadi di tempat penyulingan Minyak Ilegal.
Dari video yang beredar, nampak api membesar dengan asap hitam pekat mencapai puluhan meter.
BACA JUGA:Kembali, Sumur Minyak Ilegal di Musi Banyuasin Terbakar
Berdasarkan informasi dihimpun, diduga peristiwa kebakaran tersebut terjadi di lahan milik warga Desa Sereka inisial S, dan pemilik usaha Penyulingan Minyak tersebut adalah seorang inisial F.
Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran, dan apakah ada korban jiwa atau tidak.
Kapolres Muba AKBP Siswandi SIK melalui Kasat Reskrim AKP Morris Widhi Harto SIK membenarkan kejadian tersebut.
“Besok pagi Jam 10 Rilis, ada 2 Tempat Kejadian Perkara (TKP) di Kecamatan Bayung Lencir dan Kecamatan Babat Toman,” kata Kasat singkat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: