Citraland
Honda

Begini Hasil Kepercayaan Publik Terhadap Polri di Juni 2023

Begini Hasil Kepercayaan Publik Terhadap Polri di Juni 2023

Peneliti Utama Indikator, Burhanuddin Muhtadi-IG@burhanuddinmuhtadi-Instagram

BACA JUGA:Cerita Khalid bin Walid Saat Mendapat Gelar Si Pedang Allah yang Terhunus

Berdasarkan survei yang mereka lakukan pada Agustus 2022, kepercayaan publik terhadap Korps Bhayangkara berada di angka 54 persen. 

Angka itu terjun bebas pasca adanya kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat, yang dilakukan eks Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan Polri, Ferdy Sambo.

"Saat itu, kurang lebih sebulan setelah Sambo membuat perhatian publik itu. 

Kita sampaikan itulah trust paling rendah polisi kita umumkan saat itu," aku dia.

BACA JUGA:BERKAH JULI! KPM Ketiban Rezeki Bansos Dobel di Bulan Juli 2023, Besarannya Segini

Namun, kurang dari setahun Polri berhasil memulihkan citranya, bahkan sedikit menyalip Komisi Pemberantasan Korupsi alias KPK. 

Adapun tren kepercayaan terhadap Polri dalam pemberantasan korupsi, juga meningkat. 

Pada Agustus 2022 cuma 63,9 persen. 

Kini pada Juni 2023 berada di angka 69,2 persen. 

BACA JUGA:BSU Tak Ada Lagi, Coba Daftar Kartu Prakerja, Cuan Rp700.000 Menunggu!

Selain itu, dalam survei juga disebutkan bahwa masyarakat menyampaikan hubungan TNI-Polri di wilayahnya. 

Hasilnya mayoritas menilai baik hubungan TNI-Polri, dimana 10 persen sangat baik dan 81,8 persen baik. 

Lebih lanjut, mayoritas masyarakat percaya institusi Polri mampu membenahi internal, dimana 2,9 persen sangat percaya dan 66,8 persen percaya. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: humas polri