Citraland
Honda

Nomor 1 Bukan UNJA, Berikut Deretan Kampus Terbaik di Provinsi Jambi versi UniRank 2023

Nomor 1 Bukan UNJA, Berikut Deretan Kampus Terbaik di Provinsi Jambi versi UniRank 2023

Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi-NASRUDDIN ASN-Google Maps

JAMBI, PALPRES.COM - Berdasarkan lembaga pemringkatan UniRank 2023, terdapat beberapa kampus terbaik di Indonesia termasuk di Provinsi Jambi.

UniRank merupakan sebuah lembaga pemeringkatan universitas dunia yang mengukur popularitas perguruan tinggi berdasarkan website yang dimilikinya.

Tentu saja dengan masuknya beberapa kampus dalam daftar lembaga pemringkatan bergensi ini menjadi salah satu pertimbangan bagi para calon mahasiswa.

Sebab kebanyakan calon mahasiswa ingin mencari universitas terbaik dalam daftar pilihan mereka.

BACA JUGA:10 Kampus Terbaik Ini Menjamin Lulusannya Langsung Kerja, Nomor 7 Incaran Perusahaan Hingga Internasional

Karena masuk dalam universitas terbaik setelah lulus SMA atau sederajat, menjadi sebuah impian kebanyakan orang.

Ditambah lagi Universitas tersebut masuk dalam daftar rangking dunia.

Seperti diketahui, berbagai kampus hadir mewarnai Provinsi Jambi baik itu berstatus negeri maupun swasta. 

Jika kamu berdomisili di Jambi, universitas ini mungkin bisa menjadi referensi pilihanmu sebelum menentukan ke kenjang perguruan tinggi.

BACA JUGA:Kalahkan PTN! Universitas Swasta Ini Jadi Kampus Terbaik di Jakarta Versi UniRank 2023

Sebanyak 582 universitas terbaik di Indonesia, terdapat 6 kampus terbaik yang masuk dalam daftar rangking dunia.

Penilian tersebut berdasarkan 3 kriteria, diantaranya; Pertama, universitasnya harus terakreditasi oleh badan pendidikan nasional.

Kedua, setidaknya harus mempunyai program sarjana empat tahun atau S1, pasca sarjana baik untuk tingkat magister S2 dan tingkat doktoral S3.

Ketiga, universitas tersebut dinilai dari sistem pendidikan, seperti format pendidikan tatap muka antar dosen dan mahasiswanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: