Honda

Skutik Besar ala Kawasaki, Sempat Jadi Pesaing NMax dan PCX, Nasibnya Sekarang Begini

Skutik Besar ala Kawasaki, Sempat Jadi Pesaing NMax dan PCX, Nasibnya Sekarang Begini

Kawasaki J125 yang merupakan skutik besar-net kawasaki-

PALPRES.COM - Bukan hanya superbike yang super kencang seperti H2R, Kawasaki juga ternyata memiliki line up skutik besar.

Sayangnya, pamor skutik besar ini terbilang kurang tenar jika dibandingkan dengan Yamaha NMax atau Honda PCX.

Walaupun belum sempat dipasarkan di Indonesia, Kawasaki sudah menghentikan produksi Kawasaki J125.

Desain dan bodi yang besar milik Kawasaki J125, jika dijual di Tanah Air bakal menjadi ancaman Nmax dan PCX.

BACA JUGA:7 Rekomendasi Rumah Makan Pindang Khas Palembang, Pasti Buat Kamu Ketagihan

Sejauh ini, Kawasaki J125 hanya dipasarkan di Eropa.

Munculnya Kawasaki J125 untuk menjegal pasar NMax 125 dan PCX 125 di Eropa.

Kawasaki J125 dibekali mesin 125 cc yang terbilang keren dan mewah, namun cenderung sporty.

Apalagi, desain wajah Kawasaki J125 ini mengingatkan pada bodi depan beberapa motor sport fairing pabrikan Kawasaki.

BACA JUGA:Jadi Primadonanya Calon MABA, Ini 7 Keunggulan UGM Kampus TOP QS WUR 2024

Namun ada kekurangan karena Kawasaki J125 masih menggunakan lampu halogen biasa (bohlam), bukan LED.

Pada panel instrumen tampil layaknya skutik besar dengan dua cluster analog dan layar digital di tengah.

Kawasaki J125 menggunakan mesin 125 cc SOHC 4 katup.

Mesin ini diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimal 12,6 dk pada 8.500 rpm dan torsi maksimum 10,9 Nm pada 7.750 rpm.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: