Honda

Sebaiknya Pecinta Burung Tahu, Ini 4 Pertandingan Permainan Merpati

Sebaiknya Pecinta Burung Tahu, Ini 4 Pertandingan Permainan Merpati

Lomba Permainan Merpati Balap Sprint--

MUSI RAWAS, PALPRES.COM- Burung merpati atau biasa dikenal juga dengan sebutan burung dara adalah salah satu burung yang sangat populer dipelihara di Indonesia.

Burung merpati biasanya dipelihara untuk diadu ketangkatasn terbang dan turunnya, terutama untuk adu kecepatan terbang dan kecerdasannya dalam menemukan pasangannya.

Masyarakat Indonesia meruapakan salah satu masyarakat di dunia yang menyukai memelihara burung merpati, bahkan di beberapa daerah di Indonesia, seperti pulau Jawa dan Sumatera ada bebera[a jenis permainan burung merpati yang bisa ditemukan.

Permaian burung merpati tersebut menjadi sangat populer dan paling banyak peminatnya, walaupun pada intinya semua sama yaitu untuk adu ketangkasan, kecepatan dan kecerdasan dalam menemukan pasangannya.

BACA JUGA:Nyeruput Kopi Sambil Melihat Jembatan Ampera, Ini 6 Rekomendasi Tempat Ngopi di Palembang 

Kendati demikian ada perbedaan peraturan diantara permainan merpati, nah berikut 4 permainan atau lomba burung merpati yang sudah di rangkum Palembang Ekspres untuk pencinta burung merpati.

1. Permainan Merpati Kolong Bebas

Merpati kolong termasuk kedalam jenis merpati tinggi merpati kolong bebas yaitu burung merpati yang diadu terbangnya diketinggian baik kecepatan maupun manuver terbangnya.

Dalam permainan burung merpati kolong bebas ini terdapat empat tiang yang terdapat tali yang berbentuk segi empat diatasnya yang mana merpati datang sebisa mungkin harus melalui tengah dari segi empat tersebut atau disebut kolong.

BACA JUGA:Menakjubkan! Goa di Jawa Tengah Ini Miliki Cahaya Surga, Terang Benderang Seperti Istana

Merpati kolong bebas harus terjun langsung ke dasar lantai yang sudah di disain menggunakan busa agar burung tidak cidera saat mendarat.

Peraturan burung merpati kolong bebas sederhana burung yang terlebih dahulu sampai menyentuh dasar atau tanah dan berhasil melewati tali kolong diatas dialah yang menang.

Jarak lepasan merpati kolong berkisar antara 1-2 km, lepasan dan patek atau kolongnya biasanya tidak saling terlihat, cocok dimainkan ditempat yang terbatas luas wilayahnya seperti diperkotaan.

Burung merpati kolong bebas saat ini sangat populer di daerah Jawa dan Sumatera apalagi harga burungnya yang fantastik membuat pencinta merpati kolong sangat di gandrungi saat ini.

BACA JUGA:Samsung Galaxy Tab S9, Hadirkan Pengalaman Premium Galaxy Terbaru ke dalam Sebuah Tablet

2. Permainan Merpati Kolong Meja

Peraturan merpati kolong meja hampir sama dengan permainan merpati kolong bebas burung yang terlebih dahulu sampai menyentuh dasar atau meja dan berhasil melewati tali kolong diatas dialah yang menang.

Sedikit yang membedakannya adalah merpati kolong meja disediakan meja didepan joki geber tempat burung mendarat nantinya.

Jarak lepasan merpati kolong meja sama dengan merpati kolong bebas berkisar antara 1-2 km, di merpati kolong meja terdapat burung merpati fenomenal karena memiliki harga fantastik bernama Jayabaya.

BACA JUGA:Miliki Simbol Kebijaksanaan dan Keberanian, Begini Cara Mudah Merawat Tanaman Hias Lidah Mertua

3. Permainan Merpati Balap Sprint

Merpati balap sprint adalah permainan merpati yang mana burung diadu kecepatan terbangnya secara lurus dengan jarak lepasan mulai dari jarak pendek 300-500, jarak sedang 500-700, jarak jauh 700-1200 Meter.

Cocok dilakukan diarea yang luas dan biasanya area sawah, pinggir pantai, atau lapangan udara, jarak lepasan dan geberan biasanya saling berhadapan lurus, atau masih saling bisa melihat antara joki geber dan pelepas. Merpati balap sprint ini Ibarat lari sprint pada pada cabang olahraga.

Peraturan sederhananya burung yang lebih dahulu sampai nempel ke betina/ditangkap joki dialah yang menang (tidak jatuh atau jeblos).

BACA JUGA:Kementerian PUPR Bangun Sistem Pengelolaan Air Limbah Domestik Terpusat, Ini Tujuannya

4. Permainan Merpati Tomprang

Merpati tomprang termasuk kedalam jenis merpati tinggi. Perbedaanya dengan merpati kolong yaitu jarak lepasang dan patek tempat gebernya.

Pada merati tomprang tidak terdapat tiang atau tali, melainkan hanya area geber untuk mendarat burung (seperti merpati balap hanya lebih luas areanya), jarak lepasan juga cukup jauh lebih dari 2km atau sekitar 4-7km tergantung sikon.

Peraturan sederhananya siapa yang lebih dahulu sampai patek (tanah) dialah yang menang, ini ibarat burung balap tapi dengan jarak lepasan yang cukup jauh.

Burung merpati tomprang sangat populer bagi masyarakat di pulau Sumatera khususnya di Sumatera Selatan karena sangat mudah untuk menemukan tempat bermain burung merpati tomprang.

BACA JUGA:Inilah 2 Bansos yang Cair Agustus 2023, Masyarakat Miskin Terima Total Rp3,2 Juta

Itulah 4 jenis permainan burung merpati yang populer di Indonesia, kalian suka main yang mana. (frs/lek)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: