Citraland
Honda

Dorong Pertumbuhan Sektor Pariwisata, Ini yang Dilakukan BPIW Kementerian PUPR

Dorong Pertumbuhan Sektor Pariwisata, Ini yang Dilakukan BPIW Kementerian PUPR

Danau Toba di Sumatera Utara, menjadi Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP), yang didorong percepatan pengembangannya oleh BPIW Kementerian PUPR-http://disbudpar.sumutprov.go.id/-

BACA JUGA:REZEKI AGUSTUS, 2 Bansos Serentak Cair di Tanggal Ini

Dalam kunjungan ini, Tim BPIW meninjau progres pembangunan infrastruktur yang tengah berlangsung dan bertujuan untuk meningkatkan amenitas wisata serta menambahkan spot atraksi wisata.

Tim BPIW mengawali perjalanan Kunlap dengan meninjau progres pembangunan Jalan Tol Tebing Tinggi-Pematang Siantar, yang saat ini sedang dikerjakan dengan panjang mencapai 65,07 km dan terbagi menjadi 3 seksi yaitu seksi Junction Tebing Tinggi, seksi Tebing Tinggi – Serbelawan, dan seksi Serbelawan – Pematang Siantar.

Selain itu, Tim BPIW juga meninjau pelaksanaan pekerjaan Penataan Waterfront City Panguruan dan hasil pekerjaan Pelebaran Alur dan Pembangunan Jembatan Tano Ponggol di Kabupaten Samosir. 

Penataan Waterfront City Panguruan diarahkan untuk selesai tepat waktu guna dapat dimanfaatkan pada event World Aquabike Championship Season yang akan berlangsung pada November 2023.

BACA JUGA:Toyota Rilis Fortuner Terbaru, Mesinnya Sudah Upgrade, Lebih Perkasa dan Nyaman

Kepala BPIW Kementerian PUPR, Yudha Mediawan, menegaskan komitmen pihaknya untuk mendukung pengembangan infrastruktur dan pariwisata di Sumatera Utara. 

Dalam kunjungan tersebut, hadir juga para kepala pusat pengembangan infrastruktur wilayah, wakil ketua Central Project Management Unit (CPMU) Program Pembangunan Pariwisata Terintegrasi dan Berkelanjutan (P3TB) Kementerian PUPR, serta perwakilan dari Unit Pelaksana Teknis/Balai di lingkungan Kementerian PUPR wilayah Sumatera Utara.

Dengan dukungan penuh dari Kementerian PUPR dan melalui program terintegrasi ITDP, diharapkan pengembangan WM Metropolitan Mebidangro dan pariwisata di DPSP Danau Toba dapat berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat serta pertumbuhan ekonomi di wilayah Sumatera Utara. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: