Citraland
Honda

2 Bioskop Tertua di Baturaja, Bioskop Darat dan Laut Paling Fenomenal di Era 60-70 an

2 Bioskop Tertua di Baturaja, Bioskop Darat dan Laut Paling Fenomenal di Era 60-70 an

Ilustrasi: Kursi Bioskop Zaman Dulu -Istimewa/Net-

PALPRES.COM- Baturaja merupakan ibukota Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU).

Kabupaten OKU salah satu daerah di provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).

Berjarak 397,4 kilometer dari Kota Palembang. Baturaja sendiri sebuah kecamatan yang kini terbagi menjadi dua kecamatan.

Kota Baturaja pun pada tahun 60-an atau 70-an memiliki tempat hiburan yang cukup fenomenal.

BACA JUGA:Bukan Platinum Cineplex, Bioskop Pertama di Lahat, Ringkih dan Serelo Bioskop Paling Legend di Eranya

Sebuah bioskop yang terletak di jalan Pahlawan Kemarung.

Bioskop itu bernama Bioskop Kramat, namun masyarakat pada tahun 70-an menyebutnya Bioskop Darat.

Sebab, tidak hanya bioskop Kramat saja yang ada di Baturaja.

Melainkan ada satu bioskop satu lagi yakni Bioskop Laut yang letaknya berada di tepi sungai ogan.

BACA JUGA:Sudah Berumur 76 Tahun, Bioskop Tertua di Lampung Paling Legend dan Masih Beroperasi Saat Ini

Namun, pada tahun 1977 Bioskop Laut pun ditutup, dan diperbaharui pada tahun 1984 dengan nama Bioskop Sadar.

Dua bioskop ini paling legendaris dan begitu fenomenal di era 70-an.

Sebab, dua tempat ini menjadi lokasi hiburan masyarakat dan nongki anak muda.

Akan tetapi dua bioskop tersebut sudah tutup, dimana bangunan bioskop Kramat dijadikan toko jualan baju sedangkan Bioskop Laut jadi sarang burung walet.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: