Citraland
Honda

Waspada! Jembatan Gantung Sepunggur Membahayakan, Begini Kondisinya

Waspada! Jembatan Gantung Sepunggur Membahayakan, Begini Kondisinya

Ilustrasi jembatan gantung sepunggur di Kabupaten Bungo yang membahayakan-Net-

PALPRES.COM - Kabupaten Bungo merupakan salah satu kabupaten yang adanya di Provinsi Jambi.

Di wilayah Bungo terdapat sebuah jembatan yang memiliki peran cukup penting bagi masyarakat di wilayah tersebut.

Jembatan yang lokasinya di Kabupaten Bungo ini dikenal dengan nama Jembatan Gantung Sepunggur.

Letak jembatan Gantung Sepunggur ini berada di Kampung Baru Sepunggur, Kabupaten Bungo, Provinsi Jambi.

BACA JUGA:Jalan Tol 3 Tingkat Pertama di Indonesia, Dibangun Akibat Kemacetan Parah 220.000 Kendaraan, Ini Sejarahnya

Jembatan yang membentang diatas Sungai Alai ini merupakan hasil perjuangan dari mantan anggota DPRD Bungo periode 2014-2019.

Sayangnya, beredar informasi bahwa Jembatan Gantung Sepunggur ini sangat membahayakan keselamatan masyarakat setempat.

Penyebabnya bukan lantaran adanya pelaku begal, melainkan kondisi jembatan gantung di Dusun Sepunggur ini yang sudah tidak layak digunakan lagi.

Jembatan Gantung Sepunggur ini hanya terbuat dari kayu yang sudah lapuk dan mulai habis dimakan rayap.

BACA JUGA:Ada Restoran Tepi Pantai di Jakarta, Rasakan Spot Sunset Asik dan Romantis Seperti di Bali

Sebab, Jembatan Gantung Sepunggur ini merupakan satu-satunya akses menuju ke lahan pertanian dan kebun warga.

Hal ini tentunya sangat meresahkan warga dimana kondisi jembatan yang telah rusak, nmun jembatan itu merupakan akses warga setiap harinya.

Informasi rusaknya Jembatan Gantung Sepunggur ini telah didengar oleh Pemerintah Kabupaten Bungo.

Rencana perbaikan jembatan juga telah dianggarkan tahun ini, sehingga perbaikan jembatan akan dilakukan pada saat pencairan anggaran tahap kedua. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: