Honda

SIAP-SIAP! Bansos PKH dan BPNT Tahap 5 Segera Cair ke Rekening KPM

SIAP-SIAP! Bansos PKH dan BPNT Tahap 5 Segera Cair ke Rekening KPM

Salah satu emak penerima bansos menunjukkan uang yang baru dia cairkan.-Try Dina Marianti-palpres.com

JAKARTA, PALPRES.COM - Pemerintah Indonesia segera meluncurkan tahap kelima penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan Program Keluarga Harapan (PKH) sebagai bagian dari upaya untuk mengatasi kemiskinan dan meningkatkan taraf hidup masyarakat rentan. 

Langkah ini berdasarkan juknis resmi yang telah ditetapkan oleh Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI).

Menurut informasi yang diterima, penyaluran bansos melalui lembaga bayar pos akan dimulai pada awal Oktober dan paling lambat akhir bulan ini. 

Alokasi dana yang dicairkan akan mencakup bulan September dan Oktober, dengan penyaluran per dua bulan yang telah diberlakukan sejak Agustus lalu. 

BACA JUGA:Oktober KPM Full Bahagia, Ada 7 Bansos Siap Cair Mulai Besok, Ada Bansos Baru?

BACA JUGA:5 Mobil Murah yang Bisa Bikin Kamu Males Ganti Mobil Lagi

Surat edaran resmi dari Kemensos RI telah menguatkan mekanisme ini, yang berlaku untuk 431 daerah yang menggunakan lembaga bayar perbankan, termasuk bank BRI, BNI, BSI, dan Mandiri. 

Mekanisme penyaluran ini memanfaatkan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang berfungsi sebagai ATM, sehingga dapat dijangkau oleh daerah-daeerah dengan akses perbankan yang memadai.

Meskipun tanggal resmi penyaluran masih menunggu surat resmi yang akan dikeluarkan, perubahan status dana bansos dapat dilihat melalui website resmi Kemensos RI, yaitu www.siks.kemensos.go.id, di mana SPM (Surat Perintah Membayar) akan berubah menjadi SP2D (Surat Perintah Pencairan Dana). 

Untuk mengetahui jenis bansos yang akan diterima, penerima dapat mengakses www.cekbansos.go.id dan membuat akun dengan menggunakan nomor KTP dan Kartu Keluarga (KK) masing-masing.

BACA JUGA:Cek ATM Sekarang! Bansos PKH Cair Hari Ini di Daerah Ini, Daerahmu Termasuk?

BACA JUGA:SELAMAT! KPM PKH dan BPNT Bakal Mendapatkan 2 Bansos Tambahan Cair Oktober Ini, Langsung Cek Nama Anda di Sini

Besaran dana bantuan yang akan diterima oleh Keluarga Penerima Manfaat (KPM) akan disesuaikan dengan komponen yang dimiliki. 

Minimal ada tiga komponen dalam satu keluarga yang terbukti melalui KK, dan harus ada hubungan darah kandung antara ibu dan anak serta dari anak ke ibu. 

Bantuan mencakup Rp3.000.000 untuk balita dan ibu hamil, Rp 2.400.000 untuk lansia dan disabilitas, serta mulai dari Rp900.000 hingga Rp 2.000.000 untuk anak-anak sekolah, tergantung pada jenjang pendidikan. 

Selain itu, bansos BPNT Sembako akan disalurkan sebesar Rp200.000 per bulan, sehingga total dana yang diterima setiap penerima bansos per tahun adalah Rp2.400.000.

BACA JUGA:Oktober Bahagia! 19 Juta Penerima BLT BPNT Dapat Dana Dobel Rp200.000, Cair Mulai Bulan Ini

BACA JUGA:Cair Hari Ini Bansos Reguler Kemensos Rp900 Ribu Perbulan untuk KPM Kategori Ini

Proses penyaluran bansos ini telah memberikan kontribusi signifikan dalam menurunkan angka kemiskinan, mengatasi stunting, mengurangi jumlah anak yang putus sekolah, serta membantu kelompok rentan seperti lansia dan disabilitas. 

Program ini tidak hanya berperan sebagai bantuan semata, melainkan juga memberikan stimulus bagi peningkatan kualitas hidup masyarakat rentan yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang dikelola oleh Pusat Data Kesejahteraan Sosial (Pusdatin) Kemensos. 

Karena itu, partisipasi aktif dari seluruh masyarakat sangat penting untuk mengawal program ini, guna memastikan bahwa bansos tersebut benar-benar tepat guna dan tepat sasaran.

Selain itu, pemerintah daerah juga diharapkan aktif dalam memperbaiki data penerima bansos setidaknya dua kali dalam setahun, sehingga dana tersebut dapat diberikan kepada mereka yang benar-benar membutuhkan. 

BACA JUGA:Kabinnya Luas dan Irit BBM, Mobil Seharga Rp120 Jutaan Ini Cocok Untuk Keluargamu

BACA JUGA:Timnas Indonesia Bakal Memiliki Striker dari Jalur Naturalisasi, Sosoknya Diungkap Pengamat Ini

Dengan kolaborasi antara pemerintah pusat dan daerah serta partisipasi aktif masyarakat, diharapkan program bansos BPNT dan PKH ini dapat terus berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: