Honda

Dialog Penguatan Internal Polri Digelar, Ini Tujuan yang Hendak Dicapai

Dialog Penguatan Internal Polri Digelar, Ini Tujuan yang Hendak Dicapai

Kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Pol Drs Supriadi MM saat mengikuti Dialog Penguatan Internal Polri yang digelar via zoom.-Humas Polda Sumsel-

Dalam suasana yang penuh antusiasme, para peserta berdiskusi tentang berbagai langkah yang perlu diambil untuk menjaga kedamaian selama proses pemilihan presiden pada tahun 2024.

Humas Mabes Polri juga turut serta dalam pertemuan virtual ini, memberikan wawasan tentang strategi dan rencana Polri dalam menghadapi Pilpres 2024. 

BACA JUGA: BLT PKH dan BPNT Cair! Dana Rp400.000 Segera Masuk ke Rening BRI, BNI, BSI, dan Mandiri

BACA JUGA:SIAP-SIAP! 4 Bansos Ini Disalurkan Mulai Senin Besok, Cek Penerima Bisa Via HP

Dialog yang terbuka ini memungkinkan para peserta untuk memahami peran penting Polri dalam pemilu, dan sekaligus memberikan masukan serta saran yang konstruktif.

"Kita menganggap pentingnya koordinasi antara Polri, tokoh masyarakat, dan tokoh agama untuk menciptakan pemilu yang damai dan demokratis. Menjadi fokus utama dalam pertemuan ini," jelasnya. 

Bawaslu dan KPU juga berbagi wawasan tentang pengawasan pemilu yang transparan dan fair melalui zoom meeting ini, harapannya adalah terjalin sinergi yang kuat antara semua pihak yang terlibat.

Sehingga Pilpres 2024 dapat berjalan dengan lancar, aman, dan demokratis, mencerminkan kemajuan demokrasi di Indonesia. 

BACA JUGA:Pemiliknya Bisa Kaya Raya, 5 Batu Akik Ini Dipercaya Bisa Membawa Rejeki dan Keberuntungan

BACA JUGA:Biaya Kuliah Mulai Rp100.000! Inilah 3 Kampus Terbaik dengan Fakultas Kedokteran Termurah di Indonesia

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Perwakilan Para PJU Polda Sumsel AKBP Erwin SE.

Kemudian Kabag Opsnal biroops Polda Sumsel AKBP Sigit Wuryanto SIK MH, Wadirlantas Polda Sumsel AKBP H Takdir SH MH Kasubdit VIP Pamobvit Polda Sumsel. 

Selanjutnya AKBP Anna Susila SE Kabag Bin Opsnal Direktorat Binmas Polda Sumsel AKBP M Fauzi Hidayat S Si MT, Wakabid Labfor Polda Sumsel AKBP Yenny Diarti SIK, dan lainnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: humas polda sumsel