Setara Hotel Bintang Lima! Icon Sunsuria Buka Pusat Perawatan Kanker Kelas Dunia di Island Hospital Malaysia
Kemitraan ini menandakan kerjasama strategis yang menggabungkan keahlian onkologi regional dari Icon Sunsuria dengan kepemimpinan Island Hospital sebagai salah satu rumah sakit swasta terbesar di Malaysia sebagai destinasi pariwisata medis terkemuka, untu-Icon Sunsuria-
BACA JUGA:Kok Bisa? Tips Kesehatan yang Terdengar Aneh Tapi Benar
Kolaborasi ini menggabungkan keahlian mendalam Icon Group dalam onkologi, termasuk lebih dari 300 dokter, 50 pusat kanker, dan 5 fasilitas pembuatan obat kemoterapi, dengan kekuatan dan pengetahuan Sunsuria Healthcare tentang jaringan lokal dan lanskap kesehatan, untuk meningkatkan spesialis medis yang diakreditasi secara internasional, serta fasilitas kelas dunia di Island Hospital.
Hal ini untuk memastikan bahwa pasien, baik dari Malaysia maupun negara kawasan, mendapat akses ke perawatan kanker yang komprehensif dan didasarkan pada bukti medis.
"Misi utama dari Icon Sunsuria adalah menjadikan perawatan kanker yang canggih dapat diakses dengan pendekatan yang komprehensif dan berfokus pada pasien," ujar Serena Wee, Chief Executive Officer Icon ASEAN dan Hong Kong.
"Kerjasama kami dengan Island Hospital adalah bukti dari misi ini, dengan menggabungkan keahlian onkologi kami yang luas dengan lembaga kesehatan ternama."
BACA JUGA:Ini Manfaat Olahraga di Pagi Hari Bagi Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Bisa Tidur Lebih Nyenyak
"Bersama-sama, kami akan memanfaatkan kemampuan kolektif untuk membantu mengurangi kesenjangan dalam akses perawatan kanker dan mengatasi beban kesehatan.
Kerjasama ini merupakan langkah penting dalam visi kami untuk menyediakan perawatan kanker kelas dunia dan akses yang lebih besar untuk perawatan kanker berkualitas bagi pasien di Malaysia dan negara sekitarnya.
Melalui kerjasama ini, kami akan memberdayakan pasien dan keluarga mereka dengan pengetahuan dan sumber daya dalam perjuangan melawan kanker serta membuat langkah-langkah penting menuju keberhasilan untuk sembuh (survivorship)."
Mark Wee, Chief Executive Officer of Island Hospital mengatakan, "Kerjasama ini merupakan komitmen berani lainnya dari Island Hospital untuk lebih mengembangkan onkologi sebagai salah satu pilar keunggulan medis kami.
BACA JUGA:Waspada! Ternyata Ini Efek dari Global Warming Bagi Kesehatan
Melalui kerjasama ini, kami memperkuat komitmen untuk meningkatkan akses pasien dari seluruh wilayah ke perawatan dan teknologi terbaik, menawarkan berbagai perawatan kanker multidisiplin yang didukung tim profesional yang berdedikasi dan peralatan medis diagnostik dan terapeutik yang canggih di Island Hospital."
Mark Wee menambahkan, "Dengan lebih memanfaatkan kehadiran dan kekuatan kami di kawasan Asia Pasifik, kami berkomitmen memberikan keunggulan unik bagi masyarakat Indonesia, sekaligus memajukan sektor pariwisata medis yang berkembang pesat di Malaysia ke level berikutnya."
Berdiri pada tahun 1996, Island Hospital merupakan institusi perawatan kesehatan dengan 600 tempat tidur dan telah diakreditasi secara internasional.
Diakui sebagai penyedia layanan kesehatan utama di Malaysia, rumah sakit ini melayani pasien dari komunitas lokal maupun internasional.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: