Honda

Cetak Gol Bersejarah di Piala Dunia U-17, Kado Indah Arkhan Kaka Buat Ibunda Tercinta

Cetak Gol Bersejarah di Piala Dunia U-17, Kado Indah Arkhan Kaka Buat Ibunda Tercinta

Cetak gol bersejarah di Piala Dunia U-17, kado indah Arkhan Kaka buat ibunda tercinta.-Instagram/@timnas.indonesia-

BACA JUGA:Raih Tiga Poin, Maroko Unggul 2 Gol Tanpa Balas Atas Panama di Piala Dunia U17 2023

Padahal ia berharap Timnas Indonesia U-17 bisa meraih kemenangan. 

Kendati demikian ia menyebut semua pemain telah tampil maksimal di laga ini.

"Saya sebetulnya ingin menang, tapi Tuhan berkehendak lain. Belum rezeki kita. Alhamdulillah tapi kita masih diberi satu poin. Ini evaluasi untuk kita supaya ke depan lebih baik," ucap Arkhan.

Timnas Indonesia akan menghadapi Panama pada pertandingan berikutnya. Senin 13 November 2023. 

BACA JUGA:Targetkan Timnas Indonesia U17 Lolos 16 Besar Piala Dunia U-17 2023, Ini Kata Bima Sakti

Menurut Arkhan, laga ini sama beratnya, sehingga harus ditatap dengan sangat serius.

"Semoga [hasil melawan Panama] jadi pertandingan menarik dan seru untuk kita dan tangis bahagia untuk kita semua," ucapnya.

Nama Arkhan Kaka pertama kali mencuat di Piala AFF U-16 2022. 

Ketika itu, ia menjadi salah satu pemain kunci Garuda Muda untuk mengamankan gelar juara.

BACA JUGA:Jangan Sampai Lewat! Ini Jadwal Lengkap Pertandingan Piala Dunia U17 2023

Jalan terjal harus dilalui Arkhan Kaka untuk bisa masuk skuad Piala AFF U-16. 

Dia sempat dicoret pada seleksi awal. 

Namun, setelah berhasil menjadi top skor EPA U-16 bersama Bhayangkara FC, dia dipanggil untuk membela Timnas Indonesia U-16.

Usai memberikan gelar juara Piala AFF U-16, Arkhan Kaka promosi ke level U-17 dan bermain di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. 

Namanya melejit ketika bikin empat gol alias quattrick pada duel lawan Guam.

Arkhan Kaka mampu mencetak tujuh gol, akan tetapi gagal membawa Indonesia lolos ke Piala Asia U-17 2023 karena kalah dari Malaysia. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: