Kemenag Sumsel Beri Penghargaan untuk Mitra Kerja yang Telah Menyukseskan Penyelanggaraan Haji 2023
Kakanwil Kemenag Sumsel, Syafitri Irwan foto bersama para mitra kerja yang menerima penghargaan atas keberhasilan menyelenggarakan ibadah haji 2023-Kemenag Sumsel-
PALEMBANG,PALPRES.COM- Kementerian Agama Provinsi Sumatera Selatan memberikan penghargaan kepada mitra kerja dalam layanan penyelenggaraan ibadah haji dan umroh.
Penghargaan tersebut diberikan bersamaan dengan acara rapat koordinasi kelompok bimbingan ibadah haji dan umroh (KBIHU) Provinsi Sumatera Selatan di Hotel Beston Palembang, Kamis 16 November 2023.
Adapun mitra kerja Kementerian Agama yang mendapatkan penghargaan atas layanan ibadah haji tahun 2023 yaitu Kantor Imigrasi Kelas 1 Palembang, Kantor Kesehatan Pelabuhan Palembang, Asrama Haji Palembang dan PT Angkasa Pura II.
Penghargaan pertama diberikan kepada Kepala Kantor Imigrasi Kelas 1 Palembang atas pelayanan prioritas penyelesaian dokumen keimigrasian bagi jamaah haji embarkasi dan debarkasi Palembang.
BACA JUGA:Kemenag Usulkan Biaya Haji 2024 Rp105 Juta, Ini Rinciannya
BACA JUGA:Buka Pembinaan ASN Kanwil Kemenag Sumatera Selatan, Ini Pesan Menag
Penghargaan kedua diberikan kepada Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan Palembang atas inovasi pelayanan prioritas kesehatan fast track bagi jamaah haji lansia.
Penghargaan ketiga diterima oleh direktur PT. Swarna Dwipa selaku pengelola Asrama Haji Palembang atas pelayanan prioritas akomodasi bagi jamaah haji embarkasi dan debarkasi Palembang, dan penghargaan yang keempat diterima oleh pimpinan PT Angkasa Pura 2 atas pelayanan prioritas kebandar udaraan bagi jamaah haji embarkasi dan debarkasi Palembang.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Selatan Syafitri Irwan melalui Kabag TU Kanwil Kemenag Sumsel H Abadil mengucapkan terima kasih atas kekompakan dan kerjasama serta layanan prioritas yang diberikan oleh masing-masing instansi tersebut dalam penyelenggaraan ibadah haji tahun 2023.
Sebelumnya Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Selatan telah mendapatkan apresiasi dari Kemenag RI atas kesuksesan penyelenggaraan ibadah haji tahun 2023.
BACA JUGA:Kemenag RI Gelar Dialog dan Apresiasi Musik Moderasi Beragama untuk Mahasiswa di Palembang
BACA JUGA:Segini Usulan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji 2024, Siapkan 14 Embarkasi
Untuk itulah penghargaan serupa pun diberikan kepada mitra kerja Kementerian Agama Provinsi Sumatera Selatan atas kerjasama yang baik dalam penyelenggaraan ibadah haji tahun 2023.
"Kita patut bersyukur kesuksesan dalam penyelenggaraan ibadah haji tahun 2023. Yang mana diketahui haji tahun tadi didominasi oleh jemaah lansia, tentunya petugas harus lebih ekstra memberikan pelayanan dalam berbagai hal kepada jemaah. Atas kerjasama dan kekompakan tersebut, kita mengapresiasi semua mitra kerja Kementerian Agama dalam memberikan pelayanan bagi jamaah haji," ujar Abadil.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: