Honda

Dorong Energi Bersih, PGN Berlanjut Salurkan Gas Bumi ke 2.705 Rumah Tangga di DKI Jakarta

Dorong Energi Bersih, PGN Berlanjut Salurkan Gas Bumi ke 2.705 Rumah Tangga di DKI Jakarta

Dorong Energi Bersih, PGN Berlanjut Salurkan Gas Bumi ke 2.705 Rumah Tangga di DKI Jakarta--Istimewa/PGN

JAKARTA, PALPRES.COM- Mendorong penggunaan energi bersih kepada masyarakat DKI Jakarta, PT PGN Tbk mengalirkan gas bumi untuk 2.705 Sambungan Rumah Tangga (SR).

Aliran gas bumi ini mulai disalurkan secara bertahap di Pondok Kelapa, Jakarta Timur.

Hal ini menjadi wujud sinergi PT PGN Tbk bersama Pemerintah Daerah DKI Jakarta untuk mendorong penggunaan energi bersih.

Area Head PGN Jakarta, Sheila Merlianty menyebut bahwa jargas di Pondok Kelapa, Jakarta Timur merupakan bagian dari proyek jargas.

BACA JUGA:Dukung Turunkan Emisi Karbon, PGN Suplai Gas Bumi 2.100 MMBtu ke PT Abadi Agrosindo Persada

Dan yang sedang dibangun oleh PGN tahun ini sebanyak 303.039 Sambungan Rumah. 

“Pengaliran jargas di Pondok Kelapa telah dimulai pada 23 November 2023, dan akan dilanjutkan pada rumah penerima jargas berikutnya sampai penyelesaian kontruksi jargas pada akhir tahun 2023 ini,” ujar Sheila (27/11).

PGN Area Jakarta ingin turut aktif dalam menjalankan proyek jargas sebagai salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN). 

Pengembangan jargas di DKI Jakarta sekaligus untuk mengurangi subsidi energi impor yang menjadi salah satu beban APBN di Indonesia. 

BACA JUGA:PGN Gelar RUPSLB, Rombak Komisaris dan Direksi, Ini Daftar Jajaran Terbaru

“Termasuk di wilayah DKI Jakarta yang terus kami upayakan agar program jargas terus meningkat,” kata Sheila.

Adanya jargas diharapkan dapat melengkapi fasilitas masyarakat Jakarta dalam menggunakan energi yang lebih modern, praktis, aman dan ramah lingkungan. 

Apalagi ditengah gencarnya pembangunan infrastruktur atau utilitas lain di kota sekelas Jakarta.

“PGN akan terus berkomitmen mendukung upaya pemerintah dalam menyukseskan program strategis nasional dalam hal memberikan penyediaan dan pendistribusian gas bumi untuk rumah tangga dan pelanggan kecil,” tegas Sheila.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: