RDPS
Honda

Persiapan Porprov XV, Pj Bupati Apriyadi Manfaatkan CSR Minimalisir Dana APBD

Persiapan Porprov XV, Pj Bupati Apriyadi Manfaatkan CSR Minimalisir Dana APBD

Pj Bupati Apriyadi Mahmud saat menjelaskan kepada media terkait kesiapan Muba menjadi tuan rumah Porprov ke-XV pada tahun 2025-Dinkominfo Muba-

MUBA, PALPRES.COM - Setelah secara resmi ditunjuk sebagai Tuan Rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-XV pada tahun 2025, Muba langsung bergerak cepat.

Persiapan event olahraga bergengsi level Provinsi tersebut langsung dilakukan oleh Pj Bupati Muba, H Apriyadi Mahmud.

Pj Bupati mulai mengerahkan OPD terkait dan insan olahraga di Bumi Serasan Sekate, untuk menyiapkan skema agar sukses tuan rumah yang baik berjalan lancar.

Diketahui, Surat Keputusan (SK) Nomor: 934/kpts/Dispora/2023 Tentang Penunjukan Kabupaten Muba sebagai Tuan Rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-XV pada tahun 2025, telah diserahkan oleh Pj Gubernur Sumsel Dr Agus Fatoni MSi kepada Pj Bupati Apriyadi Mahmud, berbagai persiapan mulai dilakukan. 

BACA JUGA:Anda Wajib Tahu, Ini lho 4 Manfaat Jeroan Ayam Ati Ampela, Ayo Buruan Baca ya!

BACA JUGA:Mengejutkan! 8 Negara Ini Tidak Akan Pernah Ikut Piala Dunia, Salah Satunya Ada Negara Tetangga Indonesia

Terkait hal itu, Pj Bupati Muba Apriyadi Mahmud mengatakan, pihaknya akan maksimalkan dana CSR dari perusahaan-perusahaan.

“Sehingga penggunaan APBD di Muba bisa diminimalisir, lalu kita fokus percepatan pembangunan infrastruktur tetap on the track," ungkap Pj Bupati Apriyadi Mahmud. 

Lanjutnya, dana CSR perusahaan-perusahaan di Muba nantinya dapat memaksimalkan penambahan maupun rehab venue-venue olahraga yang ada di Muba untuk digunakan pada rangkaian Porprov XV Tahun 2025. 

"Yang jelas kita nantinya selaku tuan rumah akan menikmati pertumbuhan ekonomi yang pesat, dan tentunya akan dirasakan oleh pelaku UMKM," tuturnya.

BACA JUGA:Solusi Atasi Banjir di Jabodetabek, Kontraktor asal Korea Garap Proyek Bendungan Multifungsi Rp1,3 Triliun

BACA JUGA:Alhamdulillah, Ada Bansos untuk Balita Rp500.000 Dibagikan Januari Ini, Berikut Cara Pengajuannya!

Ia mengungkapkan, akan ada ribuan atlet dan official peserta Porprov XV dari 16 Kabupaten/Kota di Sumsel yang berkumpul di Muba. 

"Kita akan masifkan mempromosikan Muba sebagai salah satu daerah yang menjadi destinasi olahraga di Sumsel," urainya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: dinkominfo muba