Honda

Tempat Ngopi Unik di Jember, Nikmati Kopi Sembari Nongkrong di Kolong Jembatan, Estetik Bukan!

Tempat Ngopi Unik di Jember, Nikmati Kopi Sembari Nongkrong di Kolong Jembatan, Estetik Bukan!

Ilustrasi tempat ngopi unik di Jember-Instagram @kafe kolong-

PALPRES.COM - Mau cari tempat ngopi asyik dan menarik?

Terdapat kafe dengan konsep yang unik di Kabupaten Jember.

Jember sendiri memang terkenal dengan wisata dan kulinernya yang beragam.

Selain itu di Jember juga banyak tempat nongkrong yang asyik sembari nikmati secangkir kopi.

BACA JUGA:Luar Biasa! Batu Akik Ini Mampu Tangkal Gangguan Makhluk Halus dan Ilmu Gaib

BACA JUGA:Menikmati Pemandangan Kebun Teh dan View Kota Pagar Alam dari Tugu Rimau, Bikin Liburanmu Berkesan

Salah satunya adalah Kafe Kolong.

Disini pengunjung ditawarkan menikmati secangkir kopi dengan sensasi yang tidak biasa.

Seperti namanya, pengunjung akan menikmati sensasi ngopi di bawah terowongan Jembatan Bedadung yang menjadi ciri khas dari kafe ini.

Bukan hanya sensasi ngopi di bawah kolong jembatan, akan tetapi kafe ini juga menawarkan tempat yang nyaman serta estetik.

BACA JUGA:Pantangan Warga Kampung Unik di Sleman Yogyakarta, Sakit 40 Hari Jika Tidur di Atas Kasur Kapuk, Benarkah?

BACA JUGA:Anti Kempes! Resep Telur Dadar Ala Rumah Makan Padang, Enak, Krispy Bikin Nagih

Furnitur unik juga menghiasi tempat ini sebagai penunjang nuansa estetik.

Seperti meja dan kursi yang terbuat dari bahan dasar bambu.

Dekorasi bar yang membentuk gazebo, menambah keunikan konsep dari kafe ini.

Terlebih, kafe ini dihiasi degan lampu temaram khas Cafe Eropa.

BACA JUGA:5 Jenis Batu Akik Ini Memiliki Banyak Khasiat, dari Tangkal Ilmu Hitam hingga Tundukkan Musuh!

BACA JUGA:9 Tahun Tak Digarap, Inilah Proyek Jembatan Musi III di Palembang Sumatera Selatan, Kapan Dimulai?

Suasana tenang juga menghibur akan disuguhkan di kafe ini dengan alunan musik yang didengarkan sambil menyeruput secangkir kopi.

Tidak hanya suasana, pengunjung juga akan dimanjakan beragam menu yang tersedia di kafe ini, mulai dari kopi, cemilan hingga hidangan berat.

Dilansir dari akun Instagram @kafekolong, untuk menikmati hidangan di tempat ini cukup mengeluarkan biaya mulai dari Rp5 ribu hingga Rp18 ribu untuk segelas kopi.

Untuk camilannya harganya dimulai dari Rp 8 ribuan, murah kan?

BACA JUGA:6 Sinyal Ini Sebagai Tanda Bahwa Pria Gemini Sedang Terpesona Padamu, Siap-siap Gak Jomblo Lagi Nih

BACA JUGA:Harganya Tiada Tanding, Inilah 10 Batu Akik Termahal di Pasaran, Nomor 4 Ditemukan di Pegunungan Himalaya

Tak heran, kafe ini selalu ramai pengunjung yang hanya ingin menikmati segelas kopi.

Jam bukanya sendiri, Kafe Kolong ini buka mulai pukul 10.000 WIB hingga pukul 24.00 WIB.

Lokasi kafe ini di Jalan Mastrip Sumber Sari, Jember.

Pengunjung dijamin gak bakalan nyesel, apalagi para pecinta kopi yang ingin merasakan sensasi nikmat yang tidak biasa. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: