Penyaluran KUR 2024 Berlanjut, Pemerintah Proyeksikan Rp300 Triliun
Penyaluran KUR 2024 Berlanjut, Pemerintah Proyeksikan Rp300 Triliun--Kolase
JAKARTA, PALPRES.COM- Pemerintah memastikan penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) 2024 berlanjut, dengan memproyeksikan mencapai Rp300 Triliun.
Jumlah sebesar itu dengan plafon KUR yang telah didistribusikan kepada 43 Penyalur KUR aktif sebesar Rp280,48 triliun.
Dengan jumlah penyaluran sebesar itu, juga berimbas pada jumlah debitur KUR baru bisa bertambah sebanyak 1,8 juta orang.
Dan debitur KUR eksisting yang bergraduasi mencapai 1,4 juta orang.
Jumlah penyaluran KUR di tahun 2024 tersebut menyesuaikan kecukupan anggaran subsidi bunga/subsidi marjin KUR (SBSM) Tahun Anggaran 2024.
Dengan target penyelesaian seluruh carry over tagihan pada tahun 2024.
Terkait sisa plafon KUR 2024 yang belum didistribusikan sebesar Rp19,5 triliun, akan digunakan sebagai cadangan kebutuhan penyaluran Kredit Usaha Alsintan tahun 2024.
Dan cadangan peningkatan penyaluran KUR bagi penyalur KUR yang masih memiliki potensi penambahan plafon KUR pada semester II tahun 2024.
BACA JUGA:Butuh Pinjaman Cepat? Yuk Kenali Dulu 3 Jenis KUR yang Ada di Bank Sumsel Babel
Pemerintah terus mendorong akselerasi penyaluran KUR sebagai salah satu strategi dalam menjaga pertumbuhan ekonomi.
Dari data yang dikutip ekon.go.id, tercatat sepanjang tahun 2023 sampai dengan 26 Desember 2023, KUR telah disalurkan sebesar Rp255,8 triliun.
Jumlah itu tersalurkan kepada 4,57 juta debitur dengan tingkat Non-Performing Loan (NPL) terjaga pada level 2,03%, dibawah rata-rata NPL gross nasional sebesar 2,42%.
Sejalan dengan komitmen Pemerintah untuk terus memperluas akses pembiayaan formal bagi UMKM.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: