20 Tips Jitu Membeli Motor Listrik Bekas, Cek Komponen Penting Ini
Inilah 20 tips jitu membeli motor listrik bekas, cek komponen penting ini.-YouTube/Dul Teknik-
11. Baterai
Periksa umur dan kondisi baterai dengan cermat.
Baterai adalah komponen yang mahal dan mungkin perlu diganti setelah beberapa tahun penggunaan.
Pastikan baterai masih dalam kondisi baik, tidak mengalami penurunan kapasitas yang signifikan, dan mampu memberikan jarak tempuh yang memadai untuk kebutuhan kamu sehari-hari.
12. Riwayat pemakaian
Coba pelajari informasi mengenai cara penggunaan sebelumnya dari pemilik sebelumnya.
Jika motor listrik tersebut digunakan secara intensif atau sejauh apa seringnya melakukan pengisian ulang, informasi tersebut dapat memberikan gambaran tentang kondisi baterai dan performa motor secara umum.
13. Cek kelengkapan dokumen
Periksa apakah dokumen kepemilikan seperti STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan), faktur pembelian, dan dokumen perawatan lainnya lengkap dan sesuai.
Pastikan tidak ada masalah hukum atau sengketa kepemilikan yang terkait dengan motor listrik tersebut.
14. Periksa garansi
Jika motor listrik bekas masih dalam periode garansi, pastikan garansinya masih berlaku dan terdaftar atas nama kamu sebagai pemilik baru.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: