Honda

6 Tempat Wisata di Pantai Indah Kapuk Jakarta Utara dengan Vibes Amsterdam, Cocok Untuk Liburan Akhir Pekan

6 Tempat Wisata di Pantai Indah Kapuk Jakarta Utara dengan Vibes Amsterdam, Cocok Untuk Liburan Akhir Pekan

6 Tempat Wisata di Jakarta Utara dengan Vibes Amsterdam, Cocok Untuk Liburan Akhir Pekan--Kolase

PALEMBANG, PALPRES.COM- Ada 6 rekomendasi tempat wisata di Pantai Indah Kapuk (PIK) Jakarta yang bisa kamu kunjungi saat libur akhir pekan.

Menikmati liburan akhir pekan dengan mengunjungi suatu tempat wisata memang terkadang menjadi pilihan bagi beberapa orang, tak terkecuali bagi warga Ibu Kota Jakarta.

Salah satu tempat wisata yang populer dan digandrungi oleh warga Jakarta ialah Pantai Indah Kapuk (PIK), yang menjadi pilihan liburan bagi masyarakat DKI Jakarta dan juga sekitarnya. 

Siapa yang tidak kenal dengan PIK? Tempat wisata ini berlokasi di Jakarta Utara yang berdampingan dengan laut dan berbatasan dengan Kota Banten.

BACA JUGA:5 Wisata Religi Terpopuler di Bangka Belitung, Ada yang Berusia Lebih dari 200 Tahun

Biasanya akhir pekan menjadi momen puncak orang-orang untuk datang ke kawasan ini

Bukan tanpa alasan mengapa PIK banyak menjadi pilihan tempat wisata.

Sebab kawasan PIK ini banyak memiliki tempat yang seru dan menarik yang patut untuk dikunjungi, untuk menghabiskan waktu libur akhir pekan bersama keluarga.

Selain itu, di PIK terdapat banyak tempat wisata yang lengkap dan juga kekinian.

BACA JUGA:5 Air Terjun Terpopuler di Bangka Belitung, Rekomendasi Wisata Libur Lebaran 2024

Ada juga beberapa spot foto yang instagramable yang mungkin sulit kamu jumpai di tempat wisata lainnya.

Lokasinya yang berbatasan dengan laut tentunya akan menyuguhkan keindahan tersendiri bagi para pengunjungnya. 

Kamu bisa menikmati udara yang segar sambil bermain pasir putih di pantai.

Tak hanya itu, ada banyak aktivitas lain yang bisa kamu lakukan.

BACA JUGA:9 Tempat Wisata Alam yang Ada di Tangerang, Cocok Jadi Tempat Healing yang Menenangkan

Seperti bermain sepeda, berwisata kuliner hingga jogging dengan menikmati pemandangan yang asri. 

Untuk itu, inilah 6 tempat wisata yang bisa kamu kunjungi di PIK, Jakarta Utara:

1. Pantjoran PIK

Rekomendasi tempat wisata di Pantai Indah Kapuk yang bisa kamu kunjungi pertama ialah kawasan Pantjoran PIK. 

BACA JUGA:5 Wisata Kuliner yang Populer di Bangka Belitung, Bisa Santap Kuliner Belitung Khas Tempo Dulu

Ketika berkunjung kesini, kamu akan disuguhkan kawasan yang kental sekali dengan vibes Tionghoa. 

Kamu bisa melihat bangunan khas Tionghoa hingga mencicipi berbagai jenis kulinernya. 

Saat ini setidaknya ada 80 gerai kuliner yang berisi di kawasan Pantjoran PIK. 

Mulai dari makanan yang berat hingga makanan yang ringan seperti bakpao, dimsum dan masih banyak lagi. 

BACA JUGA:Wisata Baru di Palembang, Tower Jembatan Ampera Sajikan Pemandangan Sungai Musi Nan Indah

Selain itu, ada banyak spot foto yang akan mempercantik feed Instagram kamu. 

Sambil berwisata kuliner, kamu juga bisa sambil menikmati berbagai pertunjukan seru disini.

Seperti barongsai tarian seribu tangan hingga olahraga tai chi. 

Kawasan Pantjoran PIK ini dibuka mulai pukul 07.00 hingga 23.00 WIB.

BACA JUGA:5 Air Terjun Terpopuler di Bangka Belitung, Rekomendasi Wisata Libur Lebaran 2024

2. COVE at Batavia

Saat berjalan sedikit dari kawasan Pantjoran PIK, kamu akan menjumpai tempat wisata COVE at Batavia. 

Seperti penjelasan sebelumnya jika PIK berlokasi dekat dengan laut. 

Oleh karena itu, COVE at Batavia menyuguhkan tempat nongkrong dengan pemandangan laut terbuka. 

BACA JUGA:5 Wisata Religi Terpopuler di Bangka Belitung, Ada yang Berusia Lebih dari 200 Tahun

Tempat ini berbeda dengan tempat nongkrong pada biasanya, sebab menawarkan fasilitas jembatan dan panggung pertunjukkan yang cantik. 

Selain itu, kamu bisa berwisata kuliner disini dengan banyak jajanan kuliner yang menarik dan menggugah selera. 

Kamu juga bisa menghabiskan waktu libur akhir pekan menikmati makanan lezat sambil bersantai melihat birunya air laut. 

Kamu sebagai pengunjung pun bebas memilih lokasi tempat makan yang diinginkan, baik di indoor ataupun di outdoor.

BACA JUGA:Rekomendasi 10 Wisata Terbaik di Bali, Instagramable Banget dan Terkenal Sampai ke Manca Negera

3. Urban Farm

Selain tempat wisata untuk anak muda, PIK juga menyuguhkan tempat wisata untuk bisa berekreasi bersama keluarga. 

Namanya ialah Urban Farm yang dibuka pada Desember 2020. 

Urban Farm merupakan sebuah tempat wisata yang menawarkan suasana hijau yang rindang dan sejuk.

BACA JUGA:Ini 5 Wisata Pantai Terbaik di Bangka Belitung, Salah Satunya Tempat Syuting Film Laskar Pelangi

Para pengunjung bisa mengikuti kelas bercocok tanam disini dan hasilnya bisa dibawa pulang, lho. 

Tak hanya itu, kamu juga bisa dengan puas berjalan-jalan di sekitar area ini sambil berwisata kuliner. 

Ada banyak sekali pilihan kuliner, mulai dari sushi, ramen, jajanan khas Korea dan masih banyak lagi. 

Visual yang indah dari tempat wisata ini bisa dijadikan spot untuk foto-foto dan mempercantik feed Instagram kamu. 

BACA JUGA:7 Wisata Terpopuler di Provinsi Bangka Belitung, Tak Melulu Pantai, Cocok untuk Liburan Bareng Keluarga

Ketika menjelang sore pun langit berubah menjadi jingga, dan kamu pun bisa menikmati keindahan sunset di Urban Farm ini, lho.

4. Hutan Mangrove PIK

Bagi kamu yang ingin berwisata dengan kawasan hijau dan ekosistem alam, maka Hutan Mangrove PIK ini bisa menjadi tempat wisata yang tepat. 

Di kawasan ini kamu bisa menjumpai Hutan Angke yang menjadi tempat ekosistem untuk tumbuhan mangrove dan habitat dari hewan lainnya, seperti burung-burung liar. 

BACA JUGA:Cari Tempat Healing? Inilah 8 Objek Wisata yang Bikin Nyaman dan Tenang di Salatiga, Dijamin Betah

Selain itu, kamu bisa berkeliling area wisata dengan menggunakan perahu kayu. 

Dengan berjalan-jalan dan menyusuri jembatan kayu, berfoto hingga penginapan bisa kamu jumpai disini. 

Pokoknya, untuk melepas penat dari Ibu Kota Jakarta dan ingin melihat pemandangan hijau, Hutan Mangrove ini bisa menjadi tujuan. 

Harga tiket masuk di Hutan Mangrove ini berkisar dari Rp30.000 hingga Rp35.000 untuk dewasa dan anak-anak berkisar dari Rp15.000 hingga Rp20.000.

BACA JUGA:4 Destinasi Wisata Imlek di Palembang, Bisa Kunjungi Klenteng Dewi Kwan Im Hingga Kampung Kapitan

5. La Riviera PIK

Ingin berwisata di PIK dengan konsep ala luar negeri? Kamu bisa mengunjungi La Riviera ini yang akan membawamu liburan layaknya di Amsterda, lho. 

Di kawasan ini kamu akan banyak menjumpai bangunan-bangunan yang bernuansa kota Amsterdam yang megah dan unik. 

Para pengunjung bisa naik perahu dan menelusuri di sungai seperti di Amsterdam. 

BACA JUGA:10 Wisata Terbaik di Provinsi Bengkulu, Pemandangannya Indah, Dijamin Bikin Betah dan

Selain itu, terdapat banyak spot cantik dan restoran di sekitar kawasan ini. 

Jika kamu datang ke La Riviera saat sore menjelang malam, kamu akan disuguhi gemerlap lampu yang indah dan membawamu seolah-olah sedang di Eropa. 

Kamu tertarik untuk berkunjung kesini?

6. San Antonio Promenade

BACA JUGA:Inilah Jembatan Gantung Terpanjang di Asia Tenggara, Kini Jadi Objek Wisata Menarik di Bandung, Pernah Kesana?

Selanjutnya yang terakhir ada San Antonio Promenade yang juga menjadi andalan wisata di Pantai Indah Kapuk. 

Tempat ini cukup populer dan terkenal sebab daya tariknya yang berupa alam terbuka. 

Di San Antonio Promenade kamu bisa jalan-jalan cantik atau jogging tipis-tipis di pinggir laut dan ditemani pemandangan laut yang indah. 

Di kawasan ini pun terdapt area Pantai Maju yang identik dengan lokasinya yang estetik. 

BACA JUGA:10 Tempat Wisata Terpopuler di Bangka Belitung, Ada Pantai Bertingkat Tiga Loh!

Selain itu, di kawasan ini tersedia beberapa kafe yang menyediakan kopi dan camilan, sehingga kamu bisa bersantai dan nongkrong di sore hari. 

Kamu juga bisa melakukan aktivitas lain seperti bersepeda dan menyewa sepeda mulai dari Rp25.000 hingga Rp125.000.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: