Honda

5 Wisata Alam Menarik yang Ramah Anak di Yogyakarta, Nomor 3 Bikin si Kecil Betah

5 Wisata Alam Menarik yang Ramah Anak di Yogyakarta, Nomor 3 Bikin si Kecil Betah

5 Wisata Alam Menarik yang Ramah Anak di Yogyakarta, Nomor 3 Bikin Anak Betah--Ilustrasi

PALEMBANG, PALPRES.COM- 5 Wisata menarik dan ramah anak di Yogyakarta, nomor 3 bikin anak betah bermain.

Yogyakarta salah satu kota yang menyimpan banyak objek wisata alam yang cocok dikunjungi bersama keluarga. 

Karena selain memiliki akses yang mudah wisatanya juga ramah anak-anak lho.

Oleh karena itu, kota Yogyakarta adalah kota yang tepat untuk menghabiskan waktu liburan bersama teman, keluarga, ataupun bersama pasangan.

BACA JUGA:10 Tempat Wisata Paling Hits di Salatiga, Nomor 5 Bisa Berfoto dengan View 4 Gunung Berbeda

Sebab di Yogyakarta kamu dapat dengan mudah menemukan berbagai wisata menarik lainnya. 

Mulai dari wisata alam, wisata kuliner, wisata sejarah, hingga wisata buatan pun tidak kalah menarik dengan wisata lainnya.

Bahkan karena banyaknya tempat wisata di Yogyakarta membuat kamu bingung mau mengunjungi wisata yang mana dulu. 

Karena itu berikut ini palpres.com memberikan beberapa rekomendasi wisata yang cocok dikunjungi bersama keluarga dan anak-anak.

BACA JUGA:10 Objek Wisata Sejarah Terbaik di Yogyakarta, Ada yang Disahkan UNESCO Sebagai Warisan Budaya Dunia

1. Pinus Pengger

Liburan bersama keluarga dijamin seru dan menyenangkan dengan mengajaknya mengunjungi Hutan Pinus Pengger yang ada di Desa Terong, Dlingo, Kab. Bantul, Yogyakarta.

Tempat ini menyuguhkan keindahan alam yang memukau dan banyak spot foto instagramable. 

Selain itu, disini kamu bisa bersantai bersama keluarga sembari menikmati udara sejuk.

BACA JUGA:Banyak Dikunjungi Wisatawan, Inilah 7 Jembatan Kaca di Indonesia, Palembang Punya?

Diantaranya spot foto unik yang akan kamu temukan disini yaitu jempol raksasa, telapak tangan raksasa, dan jembatan lingkar.

2. Kebun Binatang Gembira Loka

Menghabiskan waktu liburan bersama keluarga kebun Binatang salah satu wisata menarik untuk dijelajahi,.

Dan diantaranya di Yogyakarta kamu dapat mengunjungi Kebun Binatang Gembira Loka.

BACA JUGA:6 Tempat Wisata Hits di Salatiga yang Wajib Dikunjungi Saat Libur Lebaran 2024, HTM Mulai 5 Ribuan

Apalagi kalau liburannya bersama buah hati, wisata ini adalah pilihan yang tepat. 

Dimana anak-anak dapat mengenal berbagai jenis satwa yang hidup dihabitatnya, menarikan?

Disini bukan hanya akan melihat banyak jenis Binatang saja, tapi dari pintu masuk kamu akan melihat berbagai tumbuhan hijau yang beragam.

Kebun Binatang ini cukup luas untuk kamu jelajahi, karena itu pengelola menyediakan kereta khusus untuk mengelilinginya. 

BACA JUGA:Berjarak 70 Km dari Jakarta, Inilah 5 Destinasi Wisata Alam di Kaki Gunung Salak yang Cocok untuk Liburan

Dijamin deh liburan bersama keluarga lebih seru dan mengesankan.

3. Obelix Village

Bosan dengan wisata itu-itu aja? Di Yogyakarta ada wisata baru lho, namanya Obelix Village. 

Wisata ini menawarkan keindahan alam yang menawan dengan nuansa sejuk.

BACA JUGA:6 Tempat Wisata Ramah Anak di Yogyakarta, Liburan Edukatif yang Seru Bersama si Kecil

Wisata yang ada di kaki Gunung Merapi ini cocok dikunjungi bersama keluarga dan si kecil. 

Dimana kamu bisa menikmati berbagai wahana seru, seperti flower garden, mini farm, dan masih banyak lagi lainnya.

Lebih lagi jika kamu membawa si kecil, selain dia bisa ikut seru-seruan menikmati berbagai wahana yang tersedia. 

Anak-anak juga bisa bermain dengan beberapa satwa seperti kelinci, burung, dan kuda.

BACA JUGA:7 Tempat Wisata Alam di Musi Rawas yang Menarik, Harga Tiket Masuk 5 Ribu Sudah Bisa Lihat Keindahan Memukau

Tertarik dengan wisata satu ini? tempatnya ada di Jalan Kenangan, Krandon, Pandowoharjo, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

4. Tirta Budi atau Blue Lagoon

Wisata menarik lainnya yang ada di Jogja yaitu Tirta Budi atau Blue Lagoon salah satu wisata air yang bisa kamu temui saat liburan ke Jogja.

Airnya biru dan bening membuat kamu tidak tahan untuk mandi.

BACA JUGA:Bisa Jadi Alternatif Tempat Libur Lebaran, Inilah 7 Wisata Populer di Palembang, Yuk Kunjungi!

Meskipun tempatnya tidak terlalu besar, tempat ini cocok banget dijadikan tempat melepas penat. 

Saat berendam jangan terkejut kalau kamu dihampiri oleh ikan disini.

5. Taman Bunga Matahari

Liburan bersama keluarga rasanya tidak lengkap kalau tidak mengabadikan momen dengan cara berfoto bersama. 

BACA JUGA:5 Tempat Wisata Terbaik di Tasikmalaya, Wajib Cobain Wahana Seru Bikin Liburan Semakin Berkesan

Nah, tempat yang tepat dijadikan lokasi foto bersama keluarga yaitu Taman Bunga Matahari.

Taman bunga ini terletak di Pantai Samas, Bantul, Yogyakarta. 

Sebelum bermain air ke pantai sebaiknya mampir dulu ke taman bunga matahari ini dengan mengabadikan momen berlatar belakang bunga matahari yang tinggi-tinggi.

Itulah beberapa rekomendasi wisata menarik dan ramah anak di Yogyakarta yang wajib kamu pertimbangkan ketika liburan bersama keluarga.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: