Honda

Tampang Tua Tenaga Muda, Scomadi yang Luncurkan 2 Skuter Baru di IIMS 2024, Mirip Vespa?

Tampang Tua Tenaga Muda, Scomadi yang Luncurkan 2 Skuter Baru di IIMS 2024, Mirip Vespa?

Produk Scomadi menggambarkan perpaduan desain modern dengan unsur klasik, yang tentunya menjadi hal baru dan menarik bagi konsumen di Indonesia-IG/-scomadi indonesia

JAKARTA, PALPRES.COM - Scomadi, brand skuter asal Inggris memulai debut dengan ikut berpartisipasi perdana untuk pameran ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 dengan meluncurkan 2 Skuter Baru.

Sebelumnya Scomadi Indonesia telah memulai debut pertama kali mereka di IMOS 2023 BSD City Tangerang tahun lalu. 

Dalam pers releasenya, Founder Scomadi, Frank Sanderson, mengatakan bahwa pihaknya secara resmi akan merilis dua model terbaru tesebut pada 15 Februari 2024, hari ini. 

Kedua Model motor yang akan diluncurkan tersebut adalah Tourismo Piccolo 150i dan Technica 150i.

BACA JUGA:Manfaat Melumasi Rantai Motor Secara Periodik, Menjaga agar Tidak Putus

BACA JUGA:Harga Rp400 Jutaan, Suzuki Jimny 5 Pintu Resmi Diluncurkan di Indonesia, Ada 4 Varian Pilihan

"Dengan hati yang berbahagia Scomadi akan meluncurkan dua model terbaru, kami sangat optimis karena banyak mendapatkan respon positif sejak peluncuran perdana kami tahun lalu (IMOS 2023 BSD City)," ungkapnya.

Secara detail mengenai Scomadi Tourismo Piccolo 150i akan dibeberkan saat peluncuran pada IIMS 2024

Skuter produk Inggris Raya ini diklaim sangat cocok bagi pengendara yang lebih konsen memilih skuter dengan ukuran kompak, yang pastinya akan lebih mudah untuk dikendalikan saat melakukan manuver.

Sama seperti model yang dirilis, semuanya akan diumumkan pada ajang IIMS 2024, dengan demikian model paling anyar ini akan melengkapi jajaran Line up Scomadi Technica yang terkenal sangat efisien.

BACA JUGA:Mengapa Yamaha NMAX 155 Paling Digemari? Inilah Sederet Daya Tariknya

BACA JUGA:Resmi Meluncur Panaskan Pasar SUV, Apa Saja Keunggulan Nissan Juke 2024?

"Sejak peluncuran pertama kali pada Oktober 2023 lalu, kami menerima banyak masukan dan tanggapan positif sehingga memacu kami untuk kini memperkenalkan model terbaru dan memberikan lebih banyak lagi kepada pelanggan," tambahnya.


Mirip Vespa? Kalian Harus Cek Scomadi yang Luncurkan 2 Skuter Baru di IIMS 2024--scomadi.co.id

Pihaknya saat ini masih fokus pada pelanggan yang menyukai cita rasa seni desain pada skuter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: