Citraland
Honda

Kepala Basarnas RI Sambangi Kantor Basarnas Palembang, Ini Tujuannya

Kepala Basarnas RI Sambangi Kantor Basarnas Palembang, Ini Tujuannya

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Palembang (Basarnas Palembang) Raymond Konstantin, S.E saat menyambut Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan RI, Marsekal Madya TNI Kusworo, S.E., M.M di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II, Palembang.-Basarnas Palembang,-

PALPRES.COM -  Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan RI, Marsekal Madya TNI Kusworo, S.E., M.M melakukan kunjungan kerja ke Kantor Pencarian dan Pertolongan Palembang (Basarnas Palembang) Senin 4 Maret 2024.

Kepala Basarnas RI disambut oleh Kepala Kantor Basarnas Palembang, Raymond Konstantin, S.E beserta Kasi & Staf, serta Forkopimda Provinsi Sumatera Selatan di Ruang Transit Angkasa Pura II Palembang. 

Setibanya di Kantor Basarnas Palembang, Kabasarnas dan rombongan disambut dengan persembahan tarian, pemasangan Tanjak dan yel-yel oleh persone Rescuer. 

Kedatangan Kabasarnas RI didampingi Ketua Dharma Wanita Persatuan Basarnas Ny. Ika Kusworo dan pimpinan tinggi madya serta pimpinan tinggi pratama ini, untuk memberikan pengarahan kepada seluruh pegawai dan mengecek kesiapan personel serta peralatan yang dimiliki Basarnas Palembang.

BACA JUGA:Seperti Inilah Line-up Pemain Timnas Indonesia Jika Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Gagal Main Lawan Vietnam

BACA JUGA:6 Rekomendasi Merk Helm Terbaik dengan Keamanan Ekstra, Mengaspal Dijamin Lebih Aman dan Nyaman

Acara berlangsung dengan penuh khidmat, mulai dari laporan Kepala Kantor Basarnas Palembang, yang kemudian dilanjutkan dengan arahan dari Kabasarnas serta ditutup dengan sesi tanya jawab. 

Dalam pengarahannya, Kusworo menekankan beberapa poin penting sebagai pedoman dalam melaksanakan tugas.

Diantaranya meningkatkan iman dan taqwa, memegang teguh Panca Prasetya Korpri dan Janji Rescue dalam pelaksanaan tugas, mewujudkan profesionalisme sebagai ASN berakhlak, serta sinergitas dan menjaga kekompakan dengan potensi SAR.

Selain itu selalu berinovasi dan mengembangkan kreativitas, serta Personel Basarnas harus mengutamakan SOP saat pelaksanaan Operasi SAR dengan Cord Value "Quick Action, Salam Satu Jiwa Satu Rasa". 

BACA JUGA:Menjaga Pandangan Saat Puasa Ramadan, Seperti Ini Tuntunan Agama Islam

BACA JUGA:Lagi Cari Laptop Khusus Buat Pelajar, Coba Pilih Asus VivoBook 14 A1405ZA

Mulai dari penerimaan Informasi, Cross check informasi, Briefing, Assesment (penggunaan Drone untuk perlu perluasan wilayah pantauan dan penilaian awal lokasi), serta menerapkan parameter Area Aman untuk Personel saat Pelaksanaan Operasi SAR.

Diakhir pengarahannya, Kusworo menyampaikan ucapan terimakasih atas sambutan kedatangannya beserta rombongan di Kantor Basarnas Palembang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: