Honda

Jokowi Resmikan 2 Pelabuhan di Sulteng, Dulunya Luluh Lantak Akibat Tsunami

Jokowi Resmikan 2 Pelabuhan di Sulteng, Dulunya Luluh Lantak Akibat Tsunami

Ilustrasi pelabuhan yang luluh lantak akibat tsunami di Sulteng berhasil direhabilitasi dan diresmikan Presiden Jokowi-pixabay-

PALPRES.COM - Pemerintah melakukan rehabilitasi dan rekontruksi dua pelabuhan di Sulawesi Tenggara (Sulteng).

Pelabuhan ini dulunya sempat luluh lantak akibat diterjang Tsunami dan Gempa Bumi di Palu.

Bahkan, dua pelabuhan tersebut telah beroperasi kembali setelah diresmikan Presiden RI Joko Widodo pada Rabu 27 Maret 2024.

Dua pelabuhan yang diresmikan ini bernama Pelabuhan Wani dan Pelabuhan Pantoloan di kawasan Teluk Palu Sulteng.

BACA JUGA:Justin Hubner Absen, Timnas Indonesia U-23 Krisis Bek, Shin Tae-yong Panggil Kakang Rudianto

BACA JUGA:GAWAT! Timnas Indonesia U-23 Tanpa Justin Hubner di Piala Asia U-23 2024

Seperti dilansir dari laman sekretarian negara, proyek rehabilitasi dan rekonstruksi menelan anggaran mencapai Rp233 miliar.

Rehabilitasi dan rekontruksi Pelabuhan Wani dan Pelabuhan Pantoloan ini bersumber dari Asian Development Bank (ADB).

"Dulu pelabuhan ini luluh lantak akibat tsunami dan gempa bumi dan sekarang pelabuhan ini kembali kita resmikan," ungkapnya.

Pengembalian fungsi pelabuhan yang dilakukan Jokowi ternyata mempunyai maksud tertentu.

BACA JUGA:Garuda Indonesia Buka Lowongan Kerja Cabin Crew untuk Fresh Graduate! Ini Syarat, Cara Daftar, dan Benefitnya

BACA JUGA:5 Aplikasi Pesan Hotel dari Hp Buat Libur Lebaran 2024 Lengkap Seluruh Indonesia, Ini Daftarnya

Dua pelabuhan tersebut mempunyai peran yang besar terhadap simpul aktivitas logistik, khususnya untuk proyek pembangunan ibu kota nusantara (IKN) selain meningkatkan konektivitas daerah.

Dapat dilihat dari gerak cepat orang nomor satu di Indonesia dengan menyetujui rencana pengoperasian kapal Ro-Ro dari Sulawesi Tengah ke Kalimantan Timur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: