Honda

Ini 5 Hal Sepele yang Bisa Membuat Tanaman Hias Cepat Layu

Ini 5 Hal Sepele yang Bisa Membuat Tanaman Hias Cepat Layu

Ini 5 Hal Sepele yang Bisa Membuat Tanaman Hias Cepat Layu--

PALPRES.COM- Apakah kamu sering mengalami bahwa tanaman hias yang kamu rawat dengan penuh kasih sayang tiba-tiba layu dan mati?

Banyak dari kita pernah mengalami situasi ini tanpa mengetahui penyebabnya, ternyata ada beberapa hal sepele namun sangat berpengaruh yang bisa membuat tanaman cepat layu.

Berikut akan dibahas 5 hal sepele yang bisa membuat tanaman hias cepat layu.

Mari kita bahas apa saja hal-hal yang membuat tanaman hias cepat layu dan bagaimana cara mengatasinya.

BACA JUGA:5 Manfaat Tanaman Hias Bagi Kehidupan Manusia, Nomor 3 Dapat Mengurangi Stres 

1. Berlebihan dalam menyeram air

Salah satu kesalahan umum yang sering dilakukan adalah memberi tanaman hias terlalu banyak air. 

Kamu mungkin berpikir memberikan banyak air akan membuat tanaman hias Tumbuh Subur, tapi hal ini bisa membuat akar tanaman tergenang dan membusuk.

Akibatnya tanaman kekurangan oksigen dan nutrisi yang dapat menyebabkannya layu dan mati.

BACA JUGA:5 Jenis Tanaman Hias Air Bikin Rumah Kamu Semakin Nyaman, Tidak Butuh Media Tanah lho

Oleh karena itu penting bagi kamu untuk memahami kebutuhan air tanaman hiasmu dan tidak berlebihan dalam menyiramnya. 

2. Tanah yang terlalu padat dan berair

Tanaman butuhkan udara untuk bernapas dan jika tanah terlalu padat akar tanaman akan kesulitan mendapatkan oksigen.

Untuk mengatasi masalah ini pastikan tanah yang kamu gunakan memiliki struktur yang baik dan tidak terlalu padat.

BACA JUGA:5 Cara Mudah dan Praktis Merawat Tanaman Hias Calathea Orbifolia Bagi Pemula 

Kamu juga bisa menambahkan bahan organik seperti kompos atau serbuk gergaji untuk meningkatkan drainase tanah.

3. Kurang pencahayaan

Pencahayaan yang cukup sangat penting untuk fotosintesis, proses di mana tanaman mengubah cahaya menjadi energi.

Tanaman yang tidak mendapatkan cukup sinar matahari akan mengalami pertumbuhan yang lambat dan daunnya bisa menguning atau bahkan gugur.

BACA JUGA:Ini 4 Manfaat Tanaman Hias Air Mata Pengantin, Ternyata Bisa Bikin Kebun Sawit Anda Subur  

Beberapa tanaman memang tahan terhadap kondisi pencahayaan rendah, namun kebanyakan tanaman hias membutuhkan sinar matahari yang cukup untuk tumbuh dengan baik.

Jika kamu memiliki tanaman yang membutuhkan sinar matahari penuh, pastikan untuk menempatkannya di tempat yang terkena sinar matahari langsung setidaknya 6 jam sehari.

4. Kurang mendapatkan air

Meskipun memberi tanaman terlalu banyak air bisa merugikan, tapi memberi terlalu sedikit air juga sama buruknya.

BACA JUGA:5 Cara Mudah dan Praktis Merawat Tanaman Hias Calathea Orbifolia Bagi Pemula 

Tanaman memerlukan air untuk bertahan hidup dan ketika kekurangan air akar tanaman tidak bisa menyerap nutrisi yang diperlukan.

Tanaman akan merespons dengan cara mengurangi transpirasi untuk mengurangi penguapan air, akibatnya tanaman akan cepat layu lalu akhirnya mati begitu saja.

Penting bagi kamu untuk memahami kebutuhan air tanamanmu, pastikan untuk menyiram tanaman secara teratur tetapi jangan siram secara berlebihan.

5. Ukuran pot tidak sesuai

BACA JUGA:6 Cara Mudah Merawat Tanaman Hias Sukulen, Nomor 3 Kamu Sering Lupa 

Ukuran pot yang tidak sesuai dengan tanaman juga bisa membuatnya cepat layu.

Jika pot terlalu kecil akar tanaman tidak memiliki cukup ruang untuk tumbuh dan berkembang.

Sebaliknya jika pot terlalu besar, tanah akan menahan air lebih lama dan meningkatkan risiko overwatering. 

Pilihlah pot yang sesuai dengan ukuran tanamanmu, jika tanaman masih kecil kamu bisa memulainya dengan pot kecil dan kemudian mentransplantasikannya ke pot yang lebih besar saat tanaman mulai tumbuh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: