Jaga Silaturahmi Antar Lembaga, Kapolda Irjen A Rachmad Wibowo: Amanah UUD Sudah Dilakukan Oleh TNI
Kapolda Irjen A Rachmad Wibowo mengatakan jika amanah UUD 1945 sudah dilakukan oleh TNI. Hal ini sampaikan pada acara silaturahmi saat memberikan kata sambutan dalam acara silaturahmi Forkopimda. Acara ini merupakan gagasan dari Panglima Kodam (Pangdam)--Humas Polda Sumsel
PALEMBANG, PALPRES.COM – Kapolda Irjen A Rachmad Wibowo mengatakan jika amanah UUD 1945 sudah dilakukan oleh TNI.
Hal ini sampaikan pada acara silaturahmi saat memberikan kata sambutan dalam acara silaturahmi Forkopimda.
Acara ini merupakan gagasan dari Panglima Kodam (Pangdam) II Sriwijaya di Cafe Rajo Tentro Bekangdam II/Sriwijaya Kamis 27 Juni 2024.
“Rasanya perlu kita beri apresiasi karena ini sangat luar biasa untuk Tentara Nasional Indonesia.
BACA JUGA:Dapat Tangan Palsu Mekanik dari Polri, Adi Purnama Ucapkan Terima Kasih Pada Kapolri dan Kapolda
Kita doakan, semoga TNI kita baik Angkatan Darat, Angkatan Laut, dan Angkatan Udara, khususnya jajaran Kodam II/Sriwijaya, semuanya dilindungi oleh Allah SWT, dan terus memberikan yang terbaik kepada bangsa dan negara,” ujarnya seraya mengapresiasi Pangdam yang menginisiasi forum luar biasa.
Kapolda mengaku banyak yang bisa dibahas dengan adanya forum silaturahmi seperti ini.
“Banyak yang bisa kita bahas bersama seperti bidang ideologi, bagaimana kita harus membentengi masuknya ideologi asing yang begitu masiv dengan adanya media sosial.
BPIP perlu memiliki website sentral. Bidang politik, kita berbicara tentang pemilu baik pilkada, pemilu tahun yang lalu, dan pemilu yang akan datang, pilkada 2024 dengan semua dinamikanya.
Di bidang ekonomi, kita bahas masalah pelabuhan Bombaru, yang begitu padat aaberdampak pada kemacetan lalu lintas dan sebagainya.
Di bidang budaya, perlunya menghidupkan museum sejarah Sriwijaya, mengenalkan kepada generasi muda,” tutur Kapolda.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: