RDPS
Honda

16 Ruas Jalan Inpres di Lampung Senilai Rp806 Miliar Diresmikan Presiden Jokowi

16 Ruas Jalan Inpres di Lampung Senilai Rp806 Miliar Diresmikan Presiden Jokowi

Presiden Meresmikan 16 Ruas Jalan Inpres di Provinsi Lampung Menggunakan Anggaran Sebesar Rp806 Miliar.-Istimewa/Net-

BACA JUGA:Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Resmi Beroperasi, Bogor ke Bekasi Kini Hanya 45 Menit

Ditempat sama Kepala BPJN Lampung Susan Novelia menambahkan, dari 16 ruas jalan yang diperbaiki itu yang paling parah itu ruas jalan Keramat Teluk-Sri Widodo.

“Akan tetapi sekarang sudah diperbaiki dan bisa dilalui untuk kendaraan menghubungkan antar kabupaten,” ucapnya.

Susan pun menambahkan, sebelum jalan tersebut diperbaiki, akses ke titik peresmian membutuhkan waktu tempuh 1 jam dari jalan nasional.

“Namun setelah diperbaiki kini bisa dilalui dengan memakan waktu 15 menit saja. 

BACA JUGA:3 Rest Area Baru Bakal Hadir di Jalan Tol Trans Sumatera, Salah satunya di Bengkulu

Kami pun mengharapkan masyarakat dan Pemkab Lampung Utara bisa menjaga aset jalan ini dengan baik karena itu juga untuk masyarakat sendiri,” imbuhnya.

Sementara Camat Blambangan Pagar Andriyani Salim pun sangat berterima kasih karena telah memperbaiki jalan diwilayahnya yang selama ini sangat butuh perhatian.

“Alhamdulillah jalan poros kecamatan ini sudah diperbaiki mengingat jalan ini sering sekali dilalui warga setiap harinya.

Apalagi disini pun ada objek wisata Way Tebabeng, dengan adanya perbaikan jalan bisa membantu pariwisata di Blambangan Pagar ini,” pungkasnya.

BACA JUGA:Jalan Mulus di Papua Sepanjang 50 Km Bakal Terwujud, Cita-cita Sejak Masa Presiden Soeharto, Ini Lokasinya

Hadir dalam peresmian ini Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian,  Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Pj Gubernur Lampung Samsudin, dan Pj Bupati Lampung Utara Aswarodi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: