Honda

Plh Sekda Tekan Seleksi Peserta Pra Kompetisi PIP2B Agar Ciptakan SDM Berkualitas Untuk Sumsel

Plh Sekda Tekan Seleksi Peserta Pra Kompetisi PIP2B Agar Ciptakan SDM Berkualitas Untuk Sumsel

pemprov sumsel ingin ciptakan sdm tinggi demi kemajuan sumsel--Humas Pemprov Sumsel

PALEMBANG, PALPRES.COM - Pembangunan Infrastruktur di Indonesia adalah pendorong utama kemajuan negara menuju arah yang lebih baik. 

Dengan adanya infrastruktur yang baik, produktivitas dan daya saing Indonesia terhadap negara-negara lain di dunia dapat meningkat secara signifikan. 

Infrastruktur yang memadai dan berkualitas tinggi menjadi tulang punggung bagi kemajuan berbagai sektor, termasuk ekonomi, sosial dan teknologi.

Hal tersebut diutarakan Plh. Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Selatan Drs. H. Edward Chandra  MH.

 saat membuka Seleksi Peserta Pra Kompetisi PIP2B dan Jasa Konstruksi Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Provinsi Sumatera Selatan bertempat di Lapangan Tenis UPTD Perkim , Selasa 16 Juli 2024

BACA JUGA:Pagi Ini Gempa 3.8 Magnitudo terjadi di Ratahan Minahasa Tenggara

BACA JUGA:Telkomsel Ventures Pimpin Pendanaan Startup Tictag, Percepat Teknologi AI di Indonesia dan Asia

"Tenaga Kerja Konstruksi (TKK) menjadi unsur penting dalam kelancaran pelaksanaan pembangunan infrastruktur di Indonesia, " kata Nya.

Ia juga Mengakui pentingnya pembinaan dan peningkatan kemampuan Sumber Daya Manusia (SDM) di sektor jasa konstruksi.

khususnya pada jenjang kualifikasi operator dan teknisi/analis, pemerintah dan para stakeholder terkait lainnya berkomitmen untuk meningkatkan kualifikasi tenaga kerja. 

Hal ini sejalan dengan amanat Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2017 tentang Jasa Konstruksi dan Peraturan Daerah No 2 Tahun 2022 tentang Pembinaan dan Pengawasan Jasa Konstruksi.

BACA JUGA:Pasca Serangan Hacker, Layanan Publik di PDNS 2 Berhasil Dipulihkan, Apa Saja?

BACA JUGA:Kemenag Sumsel Bagikan 5000 Paket Lebaran Yatim

Lanjutnya, Penyelenggaraan Seleksi Peserta Pra Kompetisi Konstruksi Indonesia se-Sumatera Selatan Tahun 2024 diharapkan dapat.

meningkatan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) Konstruksi, khususnya bagi pekerja konstruksi melalui pelaksanaan Seleksi Peserta Pra Kompetisi Konstruksi Indonesia se-Sumatera Selatan Tahun 2024.

Yang Dimana nantinya akan menjadi perwakilan Provinsi Sumatera Selatan pada Pra Kompetisi Konstruksi Indonesia se-Sumbagsel di BJKW II Palembang Tahun 2024 menuju Lomba/Kompetisi Tenaga Kerja Konstruksi (TKK) pada acara Konstruksi Indonesia (KI) Tahun 2024 Tingkat Nasional di Jakarta.

Ditambahkan  Plh Sekda, Pada tanggal 03 November 2023 di Jakarta International Expo, Provinsi Sumatera Selatan mencatat prestasi gemilang dalam lomba Pekan Konstruksi Indonesia yang diselenggarakan, meraih Juara 2 Nasional pada kategori Building Information Modelling (BIM), Juara 2 Nasional pada kategori Operator Excavator dan memenangkan Juara 3 Umum Nasional.

BACA JUGA:Permasalahan ODOL dan Lakalantas di Palembang, Ini upaya Polrestabes, Pemkot dan DPRD Kota Palembang!

BACA JUGA:AUTO KAYA RAYA! Inilah Mutiara Termahal di Dunia, Ada yang Seharga Rp173 Miliar

"Capaian ini mendorong partisipasi aktif Sumatera Selatan dalam kegiatan-kegiatan yang mendukung pembangunan infrastruktur, Ini membuktikan bahwa Sumatera Selatan mampu berinovasi dan dapat bersaing secara nasional" pungkas Edward.

Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman Prov. Sumsel Ir. H. Novian Aswardani utarakan Kegiatan Seleksi Peserta Pra Kompetisi Konstruksi Indonesia se-Sumatera Selatan Tahun 2024 diadakan oleh Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Provinsi Sumatera Selatan melalui UPTD PIP2B dan selaku penyelenggara acara, pada tanggal 16-17 Juli yang nantinya akan menjadi perwakilan Provinsi Sumatera Selatan pada Pra Kompetisi Konstruksi Indonesia pada bulan November mendatang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: