Jembatan Tertua di Palembang Ini Direnovasi, Ternyata Awalnya Bukan Bernama Jembatan Ogan 1 Kertapati, Tapi...
Jembatan tertua di Kota Palembang ternyata bukan Jembatan Ampera. Walau tak sepopuler Ampera yang menjadi icon Kota Palembang, ternyata Jembatan Ogan 1 yang ada di Kertapati merupakan Jembatan tertua di Kota Palembang-tangkapan layar-youtube
Jembatan ini dibangun dengan memakai struktur beton bertulang, dan bentang jembatan lebih pendek.
Jembatan ini memiliki ukuran panjang 202,5 meter dan lebar 6 meter.
BACA JUGA:2 Rumah dan 2 Bedeng di Jakabaring Palembang Ludes Jadi Arang, Diduga Korsleting Listrik
BACA JUGA:Pj Bupati Muba dan Istri Didaulat sebagai Ayah dan Bunda Genre, Ini Kata Ketua BKKBN RI
Jika menilik dari tampilannya, Jembatan Ogan 1 ini sedikit mirip dengan jembatan Ogan yang ada di Baturaja.
Kini, Jembatan Ogan 1 Kertapati, Palembang tersebut akan dilakukan renovasi yang akan dimulai hari ini Kamis 18 Juli 2024.
Renovasi Jembatan Ogan 1 ini dilakukan oleh Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Sumatra Selatan.
Rencananya renovasi akan dijadwalkan dimulai pada 18 Juli dan berakhir pada 6 Agustus 2024.
BACA JUGA:TERUNGKAP! Ini Aktivitas Thomas Crooks 48 Jam Sebelum Menembak Donald Trump
Tentunya, dengan adanya renovasi ini, maka akan ada pengalihan rute lalu lintas.
Kendaraan biasanya melalui jembatan Ogan 1 dari arah Kertapati ke arah Stasiun Kertapati akan dialihkan melintas melalui jembatan Ogan 2.
Sehingga dengan ditutupnya Jembatan Ogan 1, otomatis kendaraan yang melintas hanya akan melalui Jembatan Ogan 2 yang letaknya bersebelahan.
Hal ini berakibat akan terjadinya kemacetan lalu lintas di kawasan tersebut.
BACA JUGA:Jelang Hari Bhakti Adhyaksa Ke-64, Kejari OKI Bedah Rumah Warga Celikah Kayuagung
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: