Citraland
Honda

WASPADA! Mahasiswa Sasaran Empuk Bandar Narkoba, Divisi Humas Polri Goes To Campus Universitas Pancasila

WASPADA! Mahasiswa Sasaran Empuk Bandar Narkoba, Divisi Humas Polri Goes To Campus Universitas Pancasila

Saat Polri Goes To Campus di Universitas Pancasila, Divisi Humas mengungkapkan bahwa mahasiswa sasaran empuk bandar narkoba.-Humas Polda Sumsel-

JAKARTA, PALPRES.COM - Divisi Humas Polri mengungkapkan mahasiswa jadi sasaran empuk bandar narkoba.

Hal ini diungkap oleh Kepala Biro Pengelolaan Informasi dan Data (PID) Divisi Humas Polri, Brigjen Tjahyono Saputro.

Ia mengungkapkan bahwa generasi milenial dan generasi Z menjadi sasaran empuk para pengedar dan bandar narkoba. 

Hal itu dikatakan Tjahyono saat membuka kegiatan Sosialisasi Kinerja Polri kepada 350 mahasiswa Goes To Campus 2024, Jakarta Selatan, Selasa, 15 Oktober 2024.

BACA JUGA:BERSIAP! SSDM Polri Buka Rekrutmen 2025 Jalur Bakomsus, Lulusan SMK Pertanian Bisa Daftar

BACA JUGA:Mantap! Polri Raih Penghargaan Lembaga dengan Pelayanan dan Komunikasi Terbaik

Pada kegiatan Goes to Campus di Universitas Pancasila (UP) mengusung tema "Mewujudkan Generasi Muda Sehat Tanpa Narkoba”.

Dalam sambutannya mewakili Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho, Tjahyono menuturkan bahwa kasus penyalahgunaan narkoba semakin meningkat baik dalam kuantitas maupun kualitas. 

Hal ini kata dia tidak bisa dianggap ringan terhadap ancaman bahaya nasional.

"Bahaya penyalahgunaan narkoba di kalangan remaja yang akan berdampak pada segala aspek kehidupan. Sama seperti generasi milenial, anggota Gen Z atau juga yang disebut zoomer memiliki risiko lebih tinggi terkena penyalahgunaan narkoba dibandingkan kelompok usia sebelumnya," ucapnya.

BACA JUGA:Presiden Jokowi Dianugerahi Loka Praja Samrakshana, Kapolri: Bentuk Penghormatan Institusi

BACA JUGA:Presiden Jokowi Dapat Anugerah Medali Kehormatan Loka Praja Samrakshana dari Polri

Dibeberkannya bahwa berdasarkan hasil penelitian Badan Narkotika Nasional (BNN) Bersama Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) dan Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2023.

Angka penyalahgunaan narkoba mengalami penurunan dari 1,95% menjadi 1,73% atau setara dengan 3,3 juta penduduk Indonesia  yang berusia 15-64 tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: