4 Kapal Perang AL Rusia Ikuti Latma Orrruda 2024 Merapat di Surabaya, Apa Saja?
Foto bersama disela-sela penyambutan 4 kapal perang AL Rusia saar merapat ke Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) V, di Dermaga Jamrud Utara, Tanjung Perak, Surabaya, -tnial.mil.id-TNI AL
SURABAYA, PALPRES.COM – 4 kapal perang AL Rusia merapat ke Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) V, di Dermaga Jamrud Utara, Tanjung Perak, SURABAYA, akhir pekan lalu.
Demikian seperti dilansir dari laman TNI Angkatan Laut, tnial.mil.id.
Keempat kapal perang AL Rusia tersebut, RSN GROMKIY-335 dengan Komandan Kapal Captain 2nd Rank Kazaev Andrey Pavlovich.
Lalu, RSN REZKII-343 dengan Komandan Kapal Captain 2nd Rank Kovaley Eugenii Ivanovich.
BACA JUGA:TNI Kerahkan Puluhan Marinir Terbaik ke Australia, Ternyata Ini Tujuannya
BACA JUGA:Gunakan Pesawat TNI AU, Prabowo Boyong Para Menteri Kabinet Merah Putih Ke Magelang, Ini Tujuannya
Kemudian, RSN ALDAR TSYDEJAPOV-339 dengan Komandan Kapal Captain 2nd Rank Kazaev Andrey Pavlovich.
Terakhir, RFS PECHENGA (Tangker) dengan Komandan Kapal Gonchar Aleksander Sergeevich.
Kapal perang AL Rusia tersebut, disambut langsung oleh Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) V Laksma TNI Dr. Arya Delano, S.E., M.Pd., M.Han.
Latihan militer bersama
BACA JUGA:TNI AL dan Russian Navy Gelar Latihan Bersama, Ini Alutsista Canggih yang Bakal Diturunkan
BACA JUGA:Unicorn Flight Hercules C-130 TNI AU Meriahkan HUT Ke-79 TNI, Ini Tampilan Gagahnya
Kedatangan empat kapal perang Angkatan Laut Rusia tersebut, dalam rangka akan ikut serta dalam latihan militer bersama Angkatan Laut gabungan Indonesia dan Rusia "Latma Orrruda 2024".
Diketahui, Latma Orrruda 2024 tersebut bertujuan untuk meningkatkan kerja sama dan kesamaan sudut pandang antara TNI Angkatan Laut dengan Russian Navy yg berfokus pada Naval Warfare dan Maritime.
Penyambutan awal kapal perang AL Rusia di Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) V, di Dermaga Jamrud Utara, Tanjung Perak, Surabaya-lantamal5-koarmada2.tnial.mil.id-Pangkalan Utama TNI AL V Surabaya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: