Citraland
Honda

Prajurit Lanal Timika Gagalkan Penyelundupan Miras Ilegal, Ini Jenis-jenisnya

Prajurit Lanal Timika Gagalkan Penyelundupan Miras Ilegal, Ini Jenis-jenisnya

Penyerahan miras ilegal dari pihak Lanal Timika, kepada Kapolsek Kawasan Pelabuhan Poumako untuk proses penyidikan lebih lanjut. -Tangkapan Layar X @Puspen_TNI-Pusat Penerangan TNI

Penyerahan miras ilegal tersebut dilakukan di Mako Lanal Timika.

BACA JUGA:TNI AL dan Kemhan Kirim Satgas Port Visit 2024 ke Pasific Selatan, Ini Tujuannya

BACA JUGA:Menhan Serahkan Panther AS 565 MBe pada TNI AL, Heli Canggih Anti Kapal Selam, Cek Spek Unggulnya

Kolaborasi dengan penegak hukum lain

Tindakan yang dilakukan oleh Prajurit TNI dari Lanal Timika ini sesuai dengan penekanan Panglima Koarmada III, Laksamana Muda TNI Hersan, S.H., M.Si., M.Tr.Opsla, yang menginstruksikan agar setiap Pangkalan TNI AL di bawah jajarannya melaksanakan pengamanan di perairan pelabuhan wilayah kerjanya. 

Selain itu, Prajurit TNI AL diharapkan berkolaborasi dengan instansi penegak hukum lainnya untuk menjamin keamanan para pengguna laut serta mencegah peredaran barang-barang ilegal seperti narkoba, miras, senjata api, dan amunisi di wilayah perairan laut, termasuk pelabuhan.

Sementara itu, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, dalam kesempatan terpisah, menekankan pentingnya Prajurit TNI AL untuk meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan dalam menjaga serta menghalau segala ancaman yang datang, khususnya di wilayah teritorial laut Indonesia.

BACA JUGA:2 Kapal OPV TNI AL Resmi Diberi Nama, Penuhi Syarat Sebagai Light Frigat, Ini Keunggulannya

BACA JUGA:Kapal OPV 90M TNI AL Resmi Diluncurkan, Ini Penegaskan Staf Ahli Menhan

Beri pelayanan kesehatan

Selain itu, Pusat Penerangan TNI melalui laman media sosial X @Puspen_TNI menjelaskan bahwa Satgas Pamtas Mobile RI-PNG Yonif 503/Mayangkara memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat yang sakit di Pos Batas Batu, Distrik Krepkuri, Kabupaten Nduga, Papua.


Satgas Pamtas Mobile RI-PNG Yonif 503/Mayangkara saat memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat -Tangkapan Layar X @Puspen_TNI-Pusat Penerangan TNI

Pos Batas Batu Satgas Yonif 503/Mayangkara hampir setiap hari dikunjungi oleh masyarakat setempat untuk berobat maupun cek kesehatan. 

Masyarakat Distrik Krepkuri menyampaikan terima kasih kepada Satgas 503 karena telah memberikan pelayanan pengobatan yang sangat dibutuhkan.

BACA JUGA:Unicorn Flight Hercules C-130 TNI AU Meriahkan HUT Ke-79 TNI, Ini Tampilan Gagahnya

BACA JUGA:Mantap! TNI AU Pesan 4 Unit Helikopter Canggih H145M, Cek Spesifikasi dan Keunggulannya

Satgas Yonif 503/Mayangkara selalu menjaga konsistensi dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: