Barcelona Gagal Daftarkan! Dani Olmo Dihapus Situs Web La Liga
Dani Olmo kini berstatus bebas transfer, dia boleh pergi meninggalkan Barcelona--fcbarcelona
PALPRES.COM - La Liga telah menghapus Dani Olmo dari daftar pemain di laman tim Barcelona setelah pendaftaran gagal dan batasnya berakhir pada 31 Desember.
Setelah awalnya didaftarkan sebagai bagian dari tindakan darurat sementara akibat cedera yang dialami Andreas Christensen, Olmo menghadapi masa depan yang sangat tidak pasti.
Barcelona telah gagal dalam dua kali upaya untuk memperpanjang registrasi Olmo melalui pengadilan.
Namun Barca berharap dapat meresmikan kesepakatan senilai €120 juta dengan menjual sebagian kursi VIP di dalam Camp Nou pada waktunya untuk mengatasi registrasi Olmo.
BACA JUGA:2 Tim Serie A Mengincar, Joshua Zirkzee Tetap Ingin Bertahan di Manchester United
BACA JUGA:Mikel Arteta dan Arsenal Peringatkan Liverpool dalam Perburuan Gelar Juara Liga Primer Inggris
Menurut laporan oleh Mundo Deportivo, mereka tidak dapat memberikan bukti yang cukup tentang pembayaran di masa depan kepada La Liga.
Sehingga karena alasan itu La Liga tidak menyetujui kesepakatan tersebut, membuat Barcelona berjuang untuk mengatasi situasi Olmo.
“LALIGA menginformasikan bahwa, per hari ini, 31 Desember, FC Barcelona belum memberikan alternatif yang, sesuai dengan peraturan kontrol ekonomi LALIGA, akan memungkinkan untuk mendaftarkan pemain mana pun mulai 2 Januari mendatang,” demikian pernyataan La Liga.
Kerumitan terbesar bagi Barcelona adalah peraturan La Liga yang menyatakan bahwa seorang pemain hanya bisa didaftarkan satu kali oleh satu tim per musim, dan tidak bisa dicoret dan didaftarkan kembali pada waktu yang berbeda kecuali ada alasan yang dapat dibenarkan, seperti cedera yang membuat Christensen dicoret untuk sementara waktu di awal musim ini.
BACA JUGA:Bos Baru AC Milan Sergio Conceicao Targetkan Satu Tempat di Kualifikasi Liga Champions
BACA JUGA:Jadwal 5 Pertandingan Bulan Januari Akan Dihadapi Manchester United Setelah Kekalahan dari Newcastle
Langkah Barcelona selanjutnya adalah mengajukan banding ke Federasi Sepakbola Spanyol, RFEF.
“FC Barcelona menginformasikan bahwa mereka telah mengajukan permohonan lisensi baru untuk pemain Daniel Olmo dan Pau Víctor kepada Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF),” demikian pernyataan tim.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: