Berkah Ramadan, Hutama Karya Bagikan Ribuan Takjil dan Voucher Makan Gratis

Hutama Karya membagikan ribuan paket takjil gratis serta voucher makan di rest area kepada pengguna jalan tol, secara serentak di seluruh ruas tol yang dikelolanya.-Hutama Karya-
BACA JUGA:3 Ruas Tol Trans Sumatera Bakal Fungsional saat Mudik Lebaran 2025, Salah Satunya Ada di Sumsel
BACA JUGA:GRATIS! Ikuti Mudik Asyik 2025 Bareng Taspen, Aman dan Bebas Khawatir
Lebih lanjut, Adjib menambahkan bahwa kepuasan pelanggan merupakan elemen penting dalam keberlangsungan bisnis jalan tol yang dikelola.
Berdasarkan survei PT SUCOFINDO, tingkat Indeks Kepuasan Pelanggan (Customer Satisfaction Index) Tahun 2024 di 11 ruas jalan tol Hutama Karya mencapai 4,86 (skala 1-5) atau setara 97,12%, meningkat dari 4,65 pada 2023.
Pembagian paket takjil gratis oleh HK, dalam rangka merayakan Hari Hak Konsumen Internasional yang bertepatan dengan Bulan Ramadan-Hutama Karya-
“Kami menargetkan tahun ini, CSI pengguna tol dapat mencapai 4,9 dari skala 5.
Sebagai bentuk komitmen kami untuk meningkatkan pelayanan jalan tol, kami sangat terbuka dengan saran atau keluhan yang dapat disampaikan melalui media sosial jalan tol Hutama Karya di @hutamakaryatollroad atau website www.hutamakarya.com & media sosial resmi perusahaan @hutamakarya,” ujar Adjib.
BACA JUGA:Mudik Lebaran 2025 Tenang dan Menyenangkan, HK Siapkan Fasilitas Ini di JTTS
BACA JUGA:Transportasi Berbagai Moda Siap Sambut Mudik Lebaran 2025, Berikut Jumlah Armadanya!
Pihaknya berharap, kata Adjib, aksi simpatik ini dapat memberikan pengalaman Ramadan dan mudik yang tenang dan menyenangkan di JTTS bagi masyarakat.
Pengguna Tol Sambut Positif
Sementara Sukartini, pengguna Jalan Tol Palembang - Prabumulih yang setiap hari melintasi tol tersebut, mengapresiasi pembagian takjil ini.
“Alhamdulillah, kebetulan tadi tidak sempat beli takjil dulu, jadi sangat membantu pengguna jalan yang harus membatalkan puasa di jalan seperti saya ini.
BACA JUGA:MUDIK LEBARAN! 5 Mobil SUV Bekas Dibawah Rp100 Juta Ini Cocok Anda Pakai
BACA JUGA:BRI Hadirkan Mudik Gratis 2025, Ribuan Warga Bisa Pulang Tanpa Biaya
Terkait pelayanan tolnya pelayanannya bagus dan mempermudah akses saya setiap hari, tidak mengecewakan.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: